Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil All England 2019, Jonatan Christie Disingkirkan Wakil India

Bertanding di Arena Birmingham, Inggris, Kamis (7/3/2019), Srikanth mengalahkan Jonatan dengan skor rubber game 21-17, 11-21, 21-12.

Srikanth tampil mendominasi pada gim pertama. Ia beberapa kali sukses melepaskan pukulan yang sulit diantisipasi oleh Jonatan.

Jonatan juga sempat melakukan penempatan bola yang menyulitkan Srikanth. Namun, ia juga kerap membuat kesalahan seperti bola tersangkut net dan keluar garis.

Situasi itu pun dimanfaatkan dengan baik oleh Srikanth. Gim pertama pun berhasil dimenangi pemain nomor delapan dunia itu dengan skor 21-17.

Kalah pada gim pertama, Jonatan mencoba bangkit pada gim kedua. Enam poin beruntun pun langsung dibukukan oleh pemain jebolan PB Tangkas tersebut.

Jonatan terus mempertahankan ritme permainannya. Ia pun berhasil menutup interval gim kedua dengan keunggulan 11-6.

Setelah interval, Srikanth terlihat semakin kesulitan dalam mengendalikan permainannya. Beberapa kali pukulannya out.

Rubber game pun terpaksa digelar setelah Jonatan mengantongi kemenangan gim kedua dengan kedudukan 21-11.

Pada gim penentuan, Srikanth kembali menemukan ritme permainannya. Empat poin beruntun yang diraih membawanya unggul 7-2 atas Jonatan.

Setelah interval, Srikanth semakin mendominasi. Sementara itu, Jonatan kembali melakukan sejumlah kesalahan.

Permainan konsisten yang ditampilkan Srikanth membawanya unggul hingga skor 19-10 atas Jonatan.

Srikanth tak lagi kesulitan untuk melanjutkan tren positif tersebut. Ia berhasil menyudahi laga gim ketiga dengan kemenangan 21-12.

Dengan hasil ini, sektor tunggal putra Indonesia pun tinggal menyisakan Tommy Sugiarto.

https://olahraga.kompas.com/read/2019/03/07/23202268/hasil-all-england-2019-jonatan-christie-disingkirkan-wakil-india

Terkini Lainnya

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke