Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dorna Pertimbangkan Percepat Start Balapan MotoGP Qatar 2019

KOMPAS.com - Balapan seri pertama MotoGP 2019 di Sirkuit Losail, Qatar, pada Maret mendatang, berpeluang dimulai satu jam lebih awal.

Bos Dorna selaku promotor MotoGP, Carmelo Ezpeleta, menyatakan akan mempertimbangkan usulan para pebalap untuk memajukan start balapan di Qatar.

Salah satu pebalap yang mengusulkan hal itu adalah Jorge Lorenzo (Repsol Honda). Pebalap asal Spanyol itu dikabarkan telah meminta Carmelo Ezpeleta untuk memajukan waktu start MotoGP Qatar 2019.

Ezpeleta pun membuka peluang untuk memajukan jadwal start balapan MotoGP di Sirkuit Losail, Qatar, pada Minggu (10/3/2019) mendatang.

Jika dikabulkan, maka balapan MotoGP Qatar 2019 bakal digelar pada pukul 19.00 waktu setempat atau 23.00 WIB.

"Saya sudah berbicara dengan Lorenzo dan pembalap lainnya. Kami akan mengevaluasi situasi ini," kata Ezpeleta dikutip BolaSport.com dari Motor Sport.

"Saat ini belum ada sesuatu yang diputuskan. Namun jika ada kondisi yang sangat berbahaya kami akan menerapkan perubahan," ujarnya melanjutkan.

Keselamatan memang menjadi latar belakang usulan memajukan waktu start di Qatar.

Sebelumnya, sejumlah pembalap MotoGP termasuk Jorge Lorenzo harus mengalami kecelakaan saat melaju di Sirkuit Losail, Qatar, dalam sesi tes pramusim.

Kondisi lintasan yang berubah drastis menjadi dingin pada saat malam datang diduga menjadi penyebab banyaknya insiden terjadi.

"Saya mengalami kecelakaan berat di akhir sesi malam karena temperatur yang turun drastis," tutur Lorenzo.

"Jika kami dapat memulai balapan lebih awal, itu akan lebih aman untuk keamanan pembalap," ujar pebalap berjuluk X Fuera itu melanjutkan.

Andai jadwal balapan MotoGP Qatar 2019 dimajukan, waktu start kelas Moto3 dan Moto2 juga akan berubah.

Balapan Moto3 dijadwalkan berlangsung pada pukul 16.00 (20.00 WIB0 dan Moto2 pada pukul 17.20 (21.20 WIB). (Doddy Wiratama)

https://olahraga.kompas.com/read/2019/02/28/16112078/dorna-pertimbangkan-percepat-start-balapan-motogp-qatar-2019

Terkini Lainnya

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke