Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tak Dipandang Remeh, Pemerintah Akan Mewadahi dan Membina eSport

PALEMBANG, KOMPAS.com - Kadispora Sumatera Selatan, Ahmad Yusuf Wibowo, mengungkapkan bahwa eSport tidak boleh dipandang remeh dan pemerintah akan mewadahi dan membina olahraga ini mulai dari sekarang.

Hal itu diungkapkan oleh Ahmad Yusuf Wibowo saat berpidato dalam acara pembukaan babak kualifikasi regional turnamen Piala Presiden eSport 2019 di Palembang Sport and Convention Center, Sabtu (9/2/2019), bersama dengan Asisten Deputi Pengembangan Olahraga Tradisional dan Layanan Khusus Kemenpora, Bayu Rahadian.

Baik Ahmad Yusuf Wibowo dan Bayu Rahadian berpendapat bahwa pemerintah segera mewadahi, mengawasi, dan memberikan support kepada eSport.

“Esports merupakan olahraga profesional karena eSports membutuhkan kecepatan dalam
merespons dan kerja sama tim. Hal ini menjadikan eSports sebagai profesi, harus dikelola
secara professional dan didukung dengan aturan," kata Ahmad Yusuf Wibowo.

"Terlebih lagi, para pemain eSports didominasi oleh kalangan muda dan usia milenial, sehingga harus diwadahi. Kita sudah melaksanakan eSports ini di Asian Games dan mudah-mudahan SEA Games di Filipina sudah menjadi cabang olahraga. Jadi, eSports tidak boleh dipandang remeh karena merupakan masa depan dari olahraga yang harus mulai disiapkan dari sekarang,” ujarnya menambahkan.

Senada dengan Ahmad Yusuf, Budi Rahadian mengungkapkan bahwa Kemenpora akan terus memantau perkembangan eSport.

“Esports sudah merupakan style anak muda milenial saat ini. Tentu saja Kemenpora selaku pemerintah memberikan support, termasuk juga pengawasan, regulasi dan lain-lainnya. Kemenpora akan terus memantau perkembangannya,” kata Budi Rahadian.

Sebelumnya, Piala Presiden eSport 2019 sudah membuka pendaftaran di delapan kota, yaitu Palembang, Bali, Makassar, Surabaya, Manado, Solo, Pontianak, dan Bekasi.

Namun, baru dua kota saja yang menyelenggarakan kualifikasi regional secara offline, yaitu Palembang dan Bali.

Pada babak kualifikasi di Palembang, sudah ada 16 tim yang melaju ke babak perempat final yang akan digelar pada Minggu (10/2/2019).

Selanjutnya, para pemenang semifinal yang berhak melaju ke final babak kualifikasi regional Piala Presiden Esports 2019 akan mendapatkan hadiah Rp 25 juta untuk juara pertama, Rp 15 juta untuk peringkat kedua, dan Rp 10 juta untuk peringkat ketiga.

Hadiah akan diberikan langsung oleh Kadispora Palembang, VP IESPL selaku penyelenggara acara dan perwakilan sponsor pada Minggu, 10 Februari 2019 jam 20.00 di Palembang Sport dan Convention Center.

https://olahraga.kompas.com/read/2019/02/11/13012758/tak-dipandang-remeh-pemerintah-akan-mewadahi-dan-membina-esport

Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke