Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Valentino Rossi Fokus pada Konsumsi Ban di Hari Kedua Tes Pramusim

KOMPAS.com - Konsumsi ban menjadi perhatian utama pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, saat menjalani hari kedua tes pramusim MotoGP 2019 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Kamis (7/2/2019).

Pebalap Italia itu meraih posisi keenam dengan catatan waktu lap terbaik 1 menit 56,625 detik pada sesi uji coba hari ini. Dia total melahap 51 putaran.

Rossi mencatatkan waktu lap 0,728 detik lebih lambat dari rekan satu timnya, Maverick Vinales, yang menjadi pebalap tercepat pada tes hari kedua.

Rossi mengatakan bahwa timnya sedang fokus pada persoalan konsumsi ban pada tes pramusim di Sepang. Sebab, dia tidak ingin insiden terjatuh saat sedang memimpin balapan di MotoGP Malaysia 2018 kembali terulang.

"Saya lebih sering menggunakan ban bekas, tetapi saya tidak melakukan long run karena terlalu panas," kata Rossi yang dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

"Kami kerap kesulitan pada situasi ini pada tahun 2018, tetapi sepertinya sekarang membaik. Saya merasa kami masih perlu memperbaikinya," ucap dia melanjutkan.

Meski tidak melakukan simulasi balapan, pemegang sembilan gelar juara dunia itu tetap puas dengan hasil tes hari ini.

"Tentu untuk memastikannya, kami harus melakukan simulasi balapan, tetapi kami harus melakukan 20 putaran. Namun, suhunya harus 20 derajat lebih rendah," ujar Rossi.

"Hari ini juga cukup positif, kami terus bekerja untuk meningkatkan ini, ban, grip belakang, bagi saya tidaklah buruk. Hari ini saya juga menemukan sesuatu yang cukup bagus," kata dia lagi.

Selain soal konsumsi ban, Valentino Rossi mengatakan bahwa timnya juga bekerja di bagian mesin, akselerasi, dan pengereman pada tes pramusim Sepang.

Yamaha juga tengah mengerjakan elektronik untuk mengurangi spin alias selip di ban belakang. (Samsul Ngarifin)

https://olahraga.kompas.com/read/2019/02/07/23085908/valentino-rossi-fokus-pada-konsumsi-ban-di-hari-kedua-tes-pramusim

Terkini Lainnya

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke