Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tontowi Fokus Bangun Kekompakan dengan Winny

KOMPAS.com - Pebulu tangkis spesialis ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad, menceritakan persiapan yang dilakukan untuk berduet dengan pasangan barunya, Winny Oktavina Kandow.

Tontowi akan berduet dengan Winny setelah pasangannya terdahulu, Liliyana Natsir, memutuskan pensiun pada awal tahun ini.

Tontowi Ahmad pun mengaku masih berusaha menemukan pola permainan dan menjalin kekompakan bersama Winny Oktavina Kandow.

Menurutnya, membangun chemistry dengan pasangan di lapangan memang tidak bisa diwujudkan dalam waktu singkat.

Tontowi mengaku membutuhkan waktu penyesuaian cukup lama hingga mampu meraih prestasi bersama Liliyana.

"Saya baru bisa berprestasi bersama Cik Butet (panggilan Liliyana) pada 2012. Saya sudah berpasangan dua tahun sebelumnya," kata Tontowi yang dikutip BolaSport.com dari Antara News.

"Itu pun tidak stabil karena kami masih kalah-menang. Meskipun kami juara, kami belum benar-benar kompak. Kami sudah benar-benar menemukan pola permainan pada 2013," ujar dia menambahkan.

Dalam upaya menemukan ritme permainan dan kekompakan dengan Winny, Tontowi mengaku diberikan program latihan dari pelatih selayaknya pemain muda.

"Kak Richard (pelatih) menganggap saya seperti pemain-pemain muda dan latihan kami tetap sama," tutur Tontowi.

"Dia meminta saya untuk kembali berlatih dari dasar. Dia juga meminta saya untuk kembali punya motivasi dan siap dari nol," imbuhnya.

Sebelum dipasangkan dengan Tontowi, Winny pernah berduet bersama Akbar Bintang Cahyono di sektor ganda campuran. (Bayu Nur Cahyo)

https://olahraga.kompas.com/read/2019/01/31/13405258/tontowi-fokus-bangun-kekompakan-dengan-winny

Terkini Lainnya

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Liga Lain
Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke