Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Taklukkan Wakil Tuan Rumah, Marcus/Kevin Tembus Final Malaysia Masters

Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu (19/1/2019), Marcus/Kevin menang dengan skor 21-18 dan 24-22 dalam waktu 37 menit.

Berkat hasil ini, The Minions, julukan Marcus/Kevin, pun berhak untuk tampil pada partai puncak yang akan berlangsung pada besok, Minggu (20/1/2019).

Pada awal gim pertama, Marcus/Kevin sempat tertinggal 0-3, tetapi kemudian mereka berhasil menyamakan kedudukan 3-3.

Setelah itu, laga berlangsung kian menarik dengan kedua pasangan saling berganti mencetak poin.

Beberapa kali terjadi perolehan poin yang sama, yakni 7-7 dan 9-9, sebelum wakil Malaysia menutup interval gim pertama dengan keunggulan 10-11.

Seusai interval, Marcus/Kevin sempat tertinggal 10-13. Namun, The Minions kemudian bangkit untuk bisa menyamakan kedudukan saat skor 15-15.

Bahkan, Marcus/Kevin akhirnya bisa membalikkan keadaan 17-16 hingga akhirnya menutup gim pertama dengan keunggulan 21-18.

Pada awal gim kedua, Marcus/Kevin sempat tertinggal 1-4. Kemudian, mereka berhasil mendekat dengan skor 3-5, masih untuk keunggulan Goh V Shem/Tan Wee Kiong. 

Namun, setelah itu, wakil Malaysia kembali menjauh 5-10 setelah penempatan bola mereka sulit untuk dikembalikan The Minions. Interval gim kedua pun ditutup dengan skor 6-11 untuk keunggulan Goh V Shem/Tan Wee Kiong.

Setelah interval, Marcus/Kevin berhasil meraih tiga angka beruntun sehingga mendekat dengan skor 9-11.

Akan tetapi, wakil Malaysia kemudian bangkit dan kembali menjauh dengan skor 10-14.

Selanjutnya, The Minions mulai tancap gas dan mendekati perolehan poin lawan dengan skor 16-17. Bahkan, Marcus/Kevin berhasil membalikkan skor dengan 18-17.

Butuh satu poin lagi untuk menang saat skor 20-18, Marcus/Kevin lengah hingga lawan bisa menyamakan kedudukan 20-20.

Laga kemudian berjalan sengit setelah poin sama kembali terjadi 22-22. Hingga akhirnya, Marcus/Kevin bisa menutup laga itu dengan kemenangan 24-22.

https://olahraga.kompas.com/read/2019/01/19/15520238/taklukkan-wakil-tuan-rumah-marcuskevin-tembus-final-malaysia-masters

Terkini Lainnya

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke