Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menangi Perang Saudara, Marcus/Kevin ke Final Hong Kong Open 2018

KOMPAS.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, sukses melaju ke babak final Hong Kong Open 2018, Sabtu (17/11/2018).

Tiket final Marcus/Kevin didapat setelah mengalahkan seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, melalui rubber game dengan skor 21-14, 18-21, dan 21-9.

Ini adalah pertemuan ketujuh kedua pasangan ini. Marcus/Kevin kini unggul 5-2 dalam rekor pertemuan dengan Hendra/Ahsan.

Di partai final, Marcus/Kevin akan berhadapan dengan wakil Jepang yang menjadi unggulan keempat, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Marcus/Kevin menjadi satu-satunya wakil Indonesia di babak final Hong Kong Open tahun ini.

Selain Hendra/Ahsan, Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Fajar Alfian/Muhammad Rian sudah tersingkir terlebih dahulu.

Di gim pertama, laga ini berjalan sangat ketat dengan tempo yang cepat.

Duel di depan net antara Kevin dan Hendra sama menariknya dengan perang smash antara Marcus dan Ahsan di belakang.

Marcus/Kevin sukses unggul 11-8 hingga interval.

Selepas jeda, Hendra/Ahsan sempat memberi perlawanan. Namun, Hendra/Ahsan lebih sering melakukan kesalahan sendiri yang berbuah poin untuk Marcus/Kevin.

Laju poin Marcus/Kevin tidak terbendung sehingga mampu mengunci gim pertama dengan skor 21-14.

Di gim kedua, Hendra/Ahsan untuk pertama kali unggul dengan selisih empat angka pada kedudukan 8-4. Berbeda dari gim pertama, pada gim kedua justru lebih sering terjadi adu drive daripada adu smash.

Hendra/Ahsan mampu menjaga keunggulan hingga interval dengan skor 11-5. Usaha Marcus/Kevin untuk mengejar ketertinggalan baru berhasil pada kedudukan 18-18.

Laga harus berlanjut ke gim ketiga setelah Hendra/Ahsan memenangi gim kedua 21-18.

Pada gim ketiga, tempo permainan sedikit lebih menurun. Pertahanan Marcus/Kevin sangat sulit ditembus kali ini. Selain itu, Marcus/Kevin juga kerap mendapat poin dari service yang tidak mampu dikembalikan Hendra/Ahsan.

Marcus/Kevin unggul jauh 11-4 di interval. Hendra/Ahsan sepanjang gim ketiga ini terus didekte Marcus/Kevin.

Hendra/Ahsan pada akhirnya menyerah dengan skor akhir 9-21.

https://olahraga.kompas.com/read/2018/11/17/22040958/menangi-perang-saudara-marcuskevin-ke-final-hong-kong-open-2018

Terkini Lainnya

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke