Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menangi Perang Saudara, Marcus/Kevin ke Final Denmark Open 2018

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sukses melaju ke partai final Denmark Open 2018. 

Tiket final diraih Marcus/Kevin setelah mengalahkan seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dengan skor 21-18 dan 24-22 pada babak semifinal, Sabtu (20/10/2018) sore WIB.

Kemenangan ini mempertajam rekor Marcus/Kevin atas Hendra/Ahsan menjadi 4-2.

Di laga final, Minggu (21/10/2018), Marcus/Kevin akan berhadapan dengan pemenang semifinal antara wakil Jepang Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) dan wakil Inggris Marces Ellis/Chris Langridge.

Marcus/Kevin yang menjadi unggulan pertama turnamen ini mendominasi jalannya laga di gim pertama hingga interval. Pasangan peraih medali Asian Games 2018 ini unggul jauh dengan skor 11-4.

Pada poin krusial ini, Marcus/Kevin mampu memutus empat poin beruntun Hendra/Ahsan dan menang dengan skor 21-18.

Berlanjut ke gim kedua, variasi serangan Marcus/Kevin semakin bertambah. Selain smash keras, Marcus/Kevin juga kerap mengajak Hendra/Ahsan beradu drive.

Marcus/Kevin unggul 11-7 di interval pertama. Laga ini berjalan semakin ketat ketika kedudukan berimbang 16-16.

Kedua pasangan bermain sangat hati-hati hingga kedudukan 20-20. Marcus/Kevin menunjukkan mental bertanding yang baik saat mengakhiri laga dengan skor 24-22.

https://olahraga.kompas.com/read/2018/10/20/16530858/menangi-perang-saudara-marcuskevin-ke-final-denmark-open-2018

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke