Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gregoria Gagal Balas Dendam kepada Ratchanok

KOMPAS.com - Gregoria Mariska Tunjung gagal mewujudkan ambisinya mencapai babak delapan besar turnamen bulu tangkis Japan Open 2018. Langkah pemain 19 tahun ini dihentikan jagoan asal Thailand, Ratchanok Intanon.

Dalam pertandingan babak kedua di Musashino Forest Sport Plaza di Tokyo, Jepang, Kamis (13/9/2018), Gregoria kalah 15-21, 13-21 dari unggulan keempat tersebut. Hasil ini pun menambah buruk rekor pertemuan Gregoria dengan Ratchanok menjadi 0-2. Sebelumnya, Gregoria kalah 11-21, 21-17, 14-21 pada ajang Indonesia Open 2018, sehingga dia berambisi membalas dendam dalam pertemuan ini. Sayang, Gregoria gagal melakukannya.

Tersingkirnya Gregoria membuat Indonesia tak lagi memiliki wakil pada sektor tunggal putri. Dua wakil yang tampil pada babak kedua tak mampu melanjutkan kiprah mereka setelah Lyanny Alessandra Mainaky kalah 11-21, 14-21 dari pemain tuan rumah, Aya Ohori.

Pada babak perempat final, Ratchanok melawan unggulan keenam dari Spanyol, Carolina Marin. Peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 ini lolos setelah menang rubber game 21-11, 21-23, 21-11 atas pemain Thailand, Pornpawee Chochuwong.

Gregoria, yang tampil impresif pada Asian Games 2018, mengawali pertandingan dengan sangat baik karena mampu unggul 11-5. Namun, kesalahan sendiri yang kerab dilakukan membuat Ratchanok bisa meraup 13 poin secara beruntun dan balik memimpin 18-11, sebelum menang 21-15.

Gim kedua berlangsung berat sebelah. Ratchanok memegang kendali permainan sehingga dia dengan cepat melaju dan mengakhiri duel berdurasi 40 menit ini dengan kemenangan 21-13.

https://olahraga.kompas.com/read/2018/09/13/17131828/gregoria-gagal-balas-dendam-kepada-ratchanok

Terkini Lainnya

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke