Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Serena ke Semifinal US Open untuk Kesembilan Kalinya

NEW YORK, KOMPAS.com - Mantan petenis nomor satu dunia, Serena Williams, berhasil melaju ke semifinal US Open untuk yang ke-9 kalinya berturut-turut usai mengalahkan petenis asal Republik Ceko, Karolina Pliskova, Rabu (5/9/2018).

Sempat tertinggal 2-4 pada set pertama, Serena berhasil membalikkan keadaan hingga akhirnya memenangkan pertandingan perempat final dalam dua set langsung dengan skor 6-4 dan 6-3 di Arthur Ashe Stadium, New York, Amerika Serikat.

Petenis 36 tahun ini menuturkan karier panjangnya memacu dirinya memberikan yang terbaik.

"Saya pikir saya tidak akan memiliki waktu untuk tetap bermain dan memenangkan kejuaraan hingga 10 tahun lagi, jadi setiap pertandingan sungguh berarti buat saya. Saya turun ke lapangan dan saya coba melakukan yang terbaik," ucap Serena.

"Saya merasa berada di level dimana saya dapat bermain dan bersaing melawan para perempuan luar biasa di 10 besar," imbuh petenis Amerika itu.

Serena dan Pliskova juga pernah bertemu pada semifinal US Open 2016. Kala itu, Pliskova berhasil mengalahkan Serena dengan dua set langsung, 6-2 dan 7-6.

Pliskova mengaku bermain lebih baik pada laga semifinal US Open dua tahun silam ketimbang sekarang.

"Saya bermain lebih baik dua tahun yang lalu. Kali ini saya dapat menahan servis lebih baik, tapi mungkin Serena sudah kembali ke level dimana ia berada dahulu," ucap Pliskova. 

"Tidak berarti apa-apa jika dia (Serena Williams) saat ini berada di unggulan nomor 17 atau 18, saya rasa dia masih yang terkuat," tambahnya.

Di semifinal, Serena akan menghadapi petenis Latvia, Anastasija Sevastova. Sevastova merupakan unggulan nomor 19 yang berhasil mengalahkan juara bertahan Sloane Stephens pada babak perempat final, Selasa (4/9/2018).

https://olahraga.kompas.com/read/2018/09/05/15180658/serena-ke-semifinal-us-open-untuk-kesembilan-kalinya

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke