Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hafiz/Gloria Masuk Peringkat 10 Besar BWF

JAKARTA, Kompas.com - Berkah menjadi juara Thailand Open 2018 tak hanya menjadikan nama pasangan ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja semakin menjadi pusat perhatian tetapi juga membuat mereka  menjadi salah satu kandidat kuat bagi Indonesia untuk menatap Olimpiade 2020 di Jepang.

Rupanya lebih dari itu, peringkat ganda yang belum lebih dari sembilan bulan dipadukan ini juga melesat naik. Selepas menjadi semifinalis kejuaraan bulutangkis Blibli Indonesia Open 2018, posisi Hafiz/Gloria pada daftar peringkat dunia masih ada di urutan 11.

Tetapi pada daftar peringkat terbaru yang telah di rilis oleh badan bulutangkis dunia (BWF), peringkat Hafiz/Gloria melesat masuk dalam sepuluh besar dunia atau tepatnya pada peringkat tujuh  dunia.

Hafiz/Gloria semakin mendekati para pasangan ganda campuran yang telah lebih lama malang melintang di dunia bulutangkis. Chris Adcock/Gabrielle Adcock salah satu contohnya. Ganda Inggris yang dikalahkan di final Thailand Open 2018 tepat satu peringkat diatas Hafiz/Gloria atau ada di urutan enam.

Lalu ganda Denmark Mathias Christiansen/Christinna Pedersen yang sudah dua kali dikalahkan Hafiz/Gloria masih kuat di peringkat lima dunia. Bukan tidak mungkin kedua ganda elit dunia ini akan bisa di lewati oleh Hafiz/Gloria.

Sementara itu ganda campuran nomor satu Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir sampai minggu ketiga bulan Juli 2018 masih tetap  bertahan di peringkat satu dunia. Peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 ini masih lebih baik dibandingkan ganda Tiongkok Zheng Siwei/Huang Yaqiong yang menguntit di peringkat kedua atau juga Wang Yilyu/Huang Dongping yang ada di peringkat tiga.

Kenaikan peringkat juga didapat oleh pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Enam peringkat langsung diraih dan membuat mereka duduk di urutan 27 dunia. Tak mau kalah, pasangan Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto juga naik tujuh undakan dan kini bertengger di peringkat 34.

Namun kabar kurang menggembirakan malah didapat ganda muda Yantoni Edy Saputra/Marscheilla Gischa Islami. Ganda jebolan PB Djarum ini melorot dua peringkat dari 39 menjadi 41 dunia.

Peringkat 20 Besar BWF Per Kamis (19/07/2018)
1. Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir [INA]     
2. Zheng Siwei/Huang Yaqiong [CHN]
3. Wang Yilyu/Huang Dongping [CHN]
4. Tang Chun Man/Tse Ying Suet [HKG]
5. Mathias Christiansen/Christinna Pedersen [DEN]
6. Chris Adcock/Gabrielle Adcock [ENG]
7. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja [INA]     
8. Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai [MAS]
9. Chan Peng Soon/Goh Liu Ying [MAS}
10. He Jiting/Du Yue [CHN]
11. Marcus Ellis/Lauren Smith [ENG]
12. Wang Chi-Lin/Lee Chia Hsin [TPE]
13. Yuta Watanabe/Arisa Higashino [JPN]
14. Zhang Nan/Li Yinhui [CHN]
15. Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich [GER]
16. Praveen Jordan/Debby Susangto [INA]
17. Lee Chun Hei Reginald/Chau Hoi Wah [HKG}
18. Jacco Arends/Selena Piek [NED]     
19. Tan Kian Meng/Lai Pei Jing [MAS]
20. Marvin Emil Seidel/Linda Efler [GER]

https://olahraga.kompas.com/read/2018/07/20/16215768/hafizgloria-masuk-peringkat-10-besar-bwf

Terkini Lainnya

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke