Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

GP Jerman, Marc Marquez Menang dan Lanjutkan Dominasi

Dia mengalahkan dua pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, yang berturut-turut finis di posisi kedua dan ketiga.

Marquez, yang start dari pole position, memulai balapan dengan kurang bagus. Ini membuat dia sempat melorot ke peringkat ketiga.

Sebaliknya, pebalap Ducati, Jorge Lorenzo, mampu melakukan start apik yang berhasil mengatrol posisinya dari peringkat tiga menjadi pebalap terdepan.

Pada lap pertama, sebuah insiden terjadi dan melibatkan tiga pebalap sekaligus, yakni Pol Espargaro, Jack Miller, dan Alex Rins.

Selepas itu, Marquez pun berusaha untuk mengejar Lorenzo yang beberapa kali tampil kencang saat berada di posisi pertama.

Di sisi lain, posisi Petrucci kembali melorot usai peringkat tiga yang ditempatinya diambil alih oleh Rossi pada putaran kesembilan.

Keseruan dimulai saat Marquez memimpin jalannya perlombaan setelah mendahului Lorenzo pada saat lomba menyisakan 18 lap.

Berselang tiga putaran, keseruan yang terjadi saat Lorenzo yang menempati peringkat dua berduel ketat dengan Rossi.

Berawal dari kesalahan yang dilakukan Lorenzo pada lap ke-15, Rossi berhasil merebut peringkat kedua setelah pemilik nomor balap 99 itu melebar dan meninggalkan celah yang sangat lebar.

Sedangkan Lorenzo yang sempat memimpin MotoGP Jerman 2018 justru tampil melempem di sisa balapan.

Saat balapan menyisakan lima putaran, Lorenzo yang mulai kehilangan daya cengkeram ban motornya harus kehilangan peringkat tiga saat didahului oleh Petrucci.

Tak berselang lama, pebalap 31 tahun itu kembali turun peringkat setelah Vinales menyusulnya.

Setelah itu, persaingan ketat justru disuguhkan oleh Petrucci dan Vinales yang memperebutkan peringkat ketiga.

Saat balapan menyisakan dua putaran, Vinales sukses merebut peringkat ketiga setelah memenangkan duel kontra Petrucci.

Hingga balapan berakhir, Marquez, Rossi dan Vinales sukses mengunci posisi podium MotoGP Jerman 2018. (Doddy Wiratama)

https://olahraga.kompas.com/read/2018/07/15/20100318/gp-jerman-marc-marquez-menang-dan-lanjutkan-dominasi

Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke