Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Malaysia Open 2018, Jonatan Christie Kalahkan Wakil Tuan Rumah

Pada pertandingan perdananya tersebut, Jonatan Christie harus menghadapi salah satu tunggal putra wakil tuan rumah, Daren Liew.

Meskipun sempat mendapat perlawanan yang cukup alot, tunggal putra Indonesia ini sukses memenangi pertandingan dengan skor akhir 21-18, 21-17.

Laga yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, itu berlangsung ketat sejak awal saat kedua pemain terlibat saling kejar poin.

Jonatan Christie yang beberapa kali sempat unggul selalu sukses diimbangi oleh Daren Liew.

Bahkan, Liew mampu membalikkan keadaan ketika memimpin tipis, 11-10, saat interval gim pertama.

Usai interval, persaingan sengit antara kedua pemain tersebut terus berlanjut.

Jonatan Christie yang sempat tertinggal 15-16 seolah mendapat momentum tatkala mampu mencetak empat angka beruntun.

Daren Liew sempat mencoba untuk bangkit, namun Jonatan berhasil menjaga keunggulannya sebelum menutup gim pertama dengan skor 21-18.

Momentum keunggulan Jonatan Christie atas Daren Liew pun berlanjut pada gim kedua.

Tunggal putra peringkat ke-14 dunia itu mampu mendominasi pertandingan saat memimpin dengan skor jauh dan unggul 11-3 pada interval gim kedua.

Selepas jeda, Daren Liew sebenarnya sempat berusaha mengejar dengan mencetak tujuh angka beruntun yang mengubah kedudukan menjadi 14-11 masih untuk keunggulan Jonatan.

Walaupun rentetan poin itu berhasil diputus oleh Jonatan, tren positif Liew terus berlanjut saat mampu memperkecil margin poin menjadi 18-17.

Memasuki masa-masa kritis, Jonatan sukses kembali mengambil alih jalannya laga dengan mencetak tiga angka beruntun yang membuatnya memenangi gim kedua.

Dengan kemenangan ini, pria asal Jakarta ini berhak melangkah ke babak 16 besar Malaysia Open 2018.

Pada babak kedua Malaysia Open 2018, Jonatan Christie akan berhadapan dengan pemenang laga antara Hans-Kristian Solberg Vittinghus (Denmark) dan Brice Leverdez (Perancis). (Doddy Wiaratama)

https://olahraga.kompas.com/read/2018/06/27/16055718/malaysia-open-2018-jonatan-christie-kalahkan-wakil-tuan-rumah

Terkini Lainnya

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke