Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Paragliding TROI 2018 untuk Mengembangkan Sport-Tourism


DHARMASRAYA, Kompas.com - Paragliding Trip Of Indonesia (TROI), event besutan Kementerian Pemuda dan Olahraga melalui Asisten Deputi Olahraga Rekreasi pada Deputi Pembudayaan Olahraga ini bertujuan untuk membudayakan olahraga sekaligus mengembangkan potensi sport tourism diberbagai daerah di Indonesia.

TROI 2018 ini berlangsung dalam lima series, antara lain Dharmasraya (Sumbar) pada 22-24 Juni, Mantar (NTB) pada 20-22 Juli, Kemuning (Karanganyar) pada 3-5 Agustus, Mandalika (Lombok) pada 5-7 Oktober dan Mondangan (Malang) 23-25 November.

Teguh Raharjo selaku Asisten Deputi Olahraga Rekreasi saat membuka paragliding TROI di Dharmasraya, Sumbar, Jumat (22/6/2018), mengatakan bahwa dengan diselengarakannya Trip of Indonesia di kabupaten Dharmasraya ini diharapkan olahraga paragliding akan semakin berkembang.

"Tujuan kami adalah terus membudayakan olahraga di tengah masyarakat, dalam hal ini paragliding, sehingga mampu menjadi olahraga yang dapat dimainkan disemua lini," ucap Teguh Raharjo.

Melalui kegiatan ini, lanjut Teguh, akan menimbulkan efek yang luarbiasa dalam bidang sport tourism dan tentunya akan mengangkat nilai ekonomi masyarakat sekitar.

“Ke depannya, orang luar akan bermain paragliding di Dharmasraya, semakin banyak orang yang hadir di sini untuk berolahraga sekaligus berwisata, sehingga mampu menumbuhkan roda perekonomian warga sekitar," tambahnya.

Kurang dari dua bulan lagi Indonesia akan menghelat pesta olahraga empat tahunan negara-negara se-Asia. Di even Asian Games nanti, Teguh berharap dari Sumatera Barat dapat melahirkan juara paragliding Indonesia di ajang tersebut.

"Pada Asian Games nanti, atlet wakil provinsi ini harus menjadi bagian yang mencatatkan sejarah bangsa dengan menjadi peraih medali," harapnya.

Di sisi lain, Teguh juga mengatakan bahwa melalui event paragliding TROI ini juga dipakai sebagai sarana sosialisasi dan promosi ajang Asian Para Games yang juga akan berlangsung di Tanah Air, tepatnya di Jakarta pada Oktober mendatang.

"Kami juga turut mensosialisasikan serta mempromosikan even akbar lainnya seperti Asian Para Games yang akan berlangsung di Jakarta pada masyarakat Dharmasraya," ungkapnya.

Meski paragliding tidak dipertandingkan dalam olahraga bagi atlet penyandang disabilitas tersebut, Teguh mengatakan bahwa pesan yang kita sampaikan kepada masyarakat adalah pemerintah dalam hal ini Kemenpora ingin mewujudkan kesamaan hak dan kesempatan bagi penyandang disabilitas menuju kehidupan yang sejahtera, mandiri serta tanpa diskriminasi untuk hidup maju dan berkembang secara adil dan bermartabat.

"Melalui ajang kami terus berusaha mengkampanyekan kesetaraan dalam kehidupan bermasyarakat sekaligus menjadikan aksi para atlet penyandang disabilitas sebagai sumber ispirasi dan motivasi," katanya.

TROI itu dimulai sejak tahun 2014 yang merupakan program kegiatan Kementerian Pemuda dan Olahraga melalui Asisten Deputi Olahraga Rekreasi yang bekerja sama dengan Fedrasi Aero Sport Indonesia dan Pemerintah Daerah.

https://olahraga.kompas.com/read/2018/06/22/20490228/paragliding-troi-2018-untuk-mengembangkan-sport-tourism

Terkini Lainnya

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke