Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengejar Pemecahan Rekor Dunia Poco-Poco

JAKARTA, Kompas.com  - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) bekerja sama dengan Federasi Olahraga Kreasi Budaya Indonesia (FOKBI) akan melakukan pemecahan rekor dunia atau Guinness World of Records (GWR) Poco-poco yang akan dilakukan oleh 65.000 peserta pada 5 Agustus 2018 mendatang.

Dalam rangka menuju ke acara tersebut, terlebih dahulu dilakukan sosialisasi sekaligus lomba senam Poco-poco pada 10 Mei 2018mendatang. Pemecahan rekor dunia ini juga untuk menyambut pesta olahraga Asian Games dan Asian Para Games 2018.

Sebelumnya sosialisasi dilakukan dalam pembukaan Invitasi Bola Basket Antar Media Nasional (IBBAMNAS) 2018, para peserta yang terdiri dari para awak media diberikan pelatihan singkat oleh empat orang instruktur. Tak ketinggalan Menpora Imam Nahrawi yang didampingi oleh Deputi III bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Dr. Raden Isnanta M.Pd juga turut serta melakukan gerakan Poco-Poco yang nantinya akan ditampilkan dalam pemecahan rekor dunia tersebut.

"Acara ini akan luar biasa dan spektakuler serta menggugah semangat masyarakat dalam rangka menyongsong Asian Games," kata Menpora Imam Nahrawi usai membuka acara Invitasi Bola Basket Antar Media Nasional (IBBAMNAS), di hall A Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro,
Jumat (4/5/2018).

“Senam Poco-poco ini menjadi sarana untuk mendemamkan Asian Games 2018. Poco-poco cukup atraktif dan menyenangkan untuk dilakukan. Bahkan saya sudah ada ide untuk menciptakan senam Poco-poco dengan tema cabang olahraga yang bisa meraih emas di Asian Games,” imbuh Menpora.

Sosialisasi lanjutan senam Poco-poco dalam rangka pemecahan rekor dunia ini akan dilakukan bersamaan dengan penutupan IBBAMNAS 2018.

Menurut Hermansyah selaku Ketua Panpel IBBAMNAS 2018, sosialisasi ini dianggap perlu untuk terus mengingatkan sekaligus mengajak partisipasi masyarakat terhadap perhelatan pemecahan rekor dunia ini, disamping juga mempertegas kekayaan budaya bangsa Indonesia.

"Poco-poco merupakan senam khas Indonesia, asli dari Indonesia, karya anak bangsa, sehingga kita selaku warga negara Indonesia mesti menjaga aset dan karya anak bangsa ini. Sehingga dengan adanya pemecahan rekor dunia Poco-poco yang akan dicatat oleh dunia internasional ini akan mempertegas kekayaan budaya bangsa, sehingga menutup peluang negara lain untuk mengklaim maha karya ini," ungkap Hermansyah.

https://olahraga.kompas.com/read/2018/05/05/12162448/mengejar-pemecahan-rekor-dunia-poco-poco

Terkini Lainnya

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke