Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Giliran Evato dan Kania Pertajam Rekornas

SINGAPURA, Kompas.com - Rekor nasional kembali pecah di ajang Singapore National Age Group yang berlangsung di OCBC Aquatic Centre, Singapura, Kamis 15 Maret 2018.

Rekornas pertama terjadi pada nomor 200 meter gaya dada putri. Perenang nasional Ananda Treciel Vannesae Evato berhasil memecahkan rekornas dengan waktu 2 menit 33,04 detik yang diciptakan pada babak penyisihan di sesi pagi hari. Rekornas lama tercatat 21 tahun lalu oleh Rita Mariani 2 menit 33,34 detik pada SEA GAMES 1997.

"Saya seneng banget dan terharu, karena ini beda dengan rekor-rekor yang lain. Rekor yang paling lama belum terpecahkan, 21 tahun. Saya juga ingin sekali pecahkan, dan baru sekarang kesampaian," ucap Vannesae Evato.

Pada penyisihan pagi, Vannesae sempat tertinggal perenang Jepang  Yumi Miyamuto sampai 150 meter. Barulah di 50 meter terakhir, Vanessae menambah kecepatan dan finish pertama. Sang pelatih asal Perancis, David Armandoni mengaku cukup puas, namun masih ada target jangka panjang yang harus dicapai  Vannesae.

"Saya sudah 5 tahun pegang Vannesae, dan kemajuan sangat bagus. Tiga perenang Azzahra, Felicia dan Vannesae berlomba untuk pecahkan rekornas yang sudah bertahan lama ini. Bagus untuk Vannesae bisa pecahkan rekornas 21 tahun ini. Saya juga masih punya target Vannesae bisa mencatat waktu 2 menit 32 detik hingga akhirnya di Asian Games bisa sampai 2 menit 30 detik," papar David usai lomba.

Rekornas lainnya juga dibukukan A.A. Istri Kania Ratih di nomor 50 meter gaya kupu-kupu putri dengan catatan 27,90 detik. Memecahkan rekornas lama atas nama Angel Gabriel Yus 27,96 detik di PON 2016.

Baik Vannesae Evato atau pun Kania maju pesat setelah ditangani oleh pelatih "pribadi"yang secara telaten mengamati kemajuan atletnya tersebut.

Kania yang pernah meraih medali perak pada SEA Games 2015, kini juga berlatih di Bali di bawah pelatih asal Jawa Timur, Omar Suryaatmadja.

Sebelumnya di hari pertama, Rabu (14/3/2018) Adinda Larasati Dewi (18 tahun) memecahkan rekornas di nomor 200 meter gaya kupu-kupu putri dengan catatan 2 menit 12,92 detik lebih cepat dari rekornas lama atas nama Monalisa Arieswaty Lorenza dengan catatan 2 menit 13,08 detik.

https://olahraga.kompas.com/read/2018/03/15/17392151/giliran-evato-dan-kania-pertajam-rekornas

Terkini Lainnya

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke