Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Komentar Pelatih Gresik Petrokimia soal Dua Pemain Asing

Mereka bakal berkolaborasi dengan 13 pemain lokal, di bawah arahan M Hanafiah sebagai pelatih kepala. Yeliz sudah bergabung bersama tim sejak 1 Januari 2018, sedangkan Veronica yang musim lalu sudah menjadi pilar tim, baru bergabung pada beberapa hari lalu.

“Kalau Yeliz sudah gabung sejak tahun baru sedangkan Veronica yang sudah tiba sejak Sabtu (6/1/2018) lalu, baru gabung latihan tengah pekan kemarin, kan dia harus mengurus kelengkapan surat-surat administrasinya dulu,” kata Hanafi, Senin (15/1/2018).

Lantaran sebelumnya sudah pernah bergabung bersama Bunga Mitasari dkk, Hanafi tidak terlalu mengkhawatirkan kemampuan mantan kekasih pesepak bola Christian Vieri tersebut. Namun, Hanafi menilai Veronica harus bisa segera meningkatkan kondisi fisiknya.

“Untuk kemampuannya semua sudah tahu kemarin (Proliga 2017). Hanya kondisi fisiknya yang harus cepat dibenahi, biar siap, apalagi seri pertama Proliga 2018 segera dilaksanakan di Yogyakarta,” ucap dia.

Terkait Yeliz, Hanafi optimistis pemain ini akan menjadi solusi permainan cepat yang diharapkan. Terlebih, Yeliz sudah pernah memperkuat tim voli di beberapa negara dan sempat tercantum sebagai pemain timnas putri voli Turki.

“Saya lihat dia (Yeliz) cukup profesional, karena habis latihan bersama tim dia sering menambah porsi latihan sendiri. Selain itu, dalam latihan dia juga memperlihatkan kemampuan smash dan blok yang akurat. Semoga kolaborasi keduanya nanti seperti yang saya bayangkan, dan mampu membawa tim ini berprestasi,” ujar Hanafi.

Namun, Hanafi mengakui agak kesulitan berkomunikasi dengan Yeliz yang belum bisa menggunakan bahasa Inggris secara lancar. Ini tentu berbeda dengan Veronica, yang sudah fasih menggunakan bahasa Inggris.

“Sedikit-sedikit sih bisa, tapi nggak lancar. Biasanya kalau ngobrol ditemani oleh suaminya, sebab suaminya yang lancar bahasa Inggris. Tidak hanya saya, tapi juga dengan semua pengurus. Paling-paling kalau nggak begitu, saya dan para pengurus menggunakan bantuan translate bahasa Indonesia-Turki yang ada di handphone. Tapi kalau isyarat dalam latihan dan istilah di voli, dia sudah paham,” kata dia.

https://olahraga.kompas.com/read/2018/01/15/19103541/komentar-pelatih-gresik-petrokimia-soal-dua-pemain-asing

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke