Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Vettel Tak Menampik Peluang Juara Kian Tipis

Vettel mengalami persoalan di bagian busi yang membuat performa mobilnya tak optimal saat balapan GP Jepang. Alhasil, pada lap ke-5, dia terpaksa mengakhiri balapan.

Kini, Vettel tertinggal 59 poin dari Lewis Hamilton (Mercedes) yang menduduki peringkat pertama klasemen sementara pebalap.

"Tentu saja, saya tak perlu menjadi seorang genius atau ahli matematika," kata Vettel saat membicarakan jarak poinnya dengan Hamilton.

"Hal yang harus kami lakukan sekarang adalah beristirahat karena telah melewati pekan-pekan sulit. Tim tentunya lelah, jadi saya pikir ini adalah waktu yang tepat untuk beristirahat," tutur Vettel.

Belakangan ini, nasib Ferrari memang tak semujur dua kompetitornya, Mercedes dan Red Bull Racing. Tim berlogo kuda jingkrak itu mengalami sejumlah persoalan teknis yang membuat Vettel dan rekan setimnya, Kimi Raikkonen, tak dapat meraih hasil maksimal.

Saat GP Singapura, Vettel dan Raikkonen gagal finis setelah terlibat insiden tabrakan dengan Max Verstappen (Red Bull Racing) tak lama setelah melakukan start.

Sementara itu, pada GP Malaysia, Vettel hanya meraih posisi ke-4 dan Raikkonen batal mengikuti balapan karena kerusakan mesin.

Musim balap F1 2017 masih menyisakan empat seri lagi yakni GP Amerika Serikat, GP Meksiko, GP Brasil dan GP Abu Dhabi. Jika Vettel bisa memenangi seluruhnya, dia bakal meraup 100 poin.

Namun, Vettel tentunya sadar bahwa meraih 100 poin dari keempat seri tersebut bukanlah perkara mudah.

"Kami tahu harus menjalani empat balapan terakhir dengan baik. Itulah yang akan kami fokuskan. Sisanya, kita lihat saja nanti," ucap Vettel.

Agenda balapan terdekat, yakni GP Amerika Serikat, akan digelar di Circuit of the Americas, Austin, Texas, 20-22 Oktober 2017.

https://olahraga.kompas.com/read/2017/10/10/16292701/vettel-tak-menampik-peluang-juara-kian-tipis

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke