Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Demam Lin Dan" Landa Brasil

Kompas.com - 27/11/2015, 20:38 WIB
RIO DE JANIERO, KOMPAS.com - Kehadiran Lin Dan di turnamen Brasil Terbuka 2015 membuat publik Brasil terpukau. Pemain, penonton, hingga para anak sekolah mengaku merinding kala melihat langsung dari dekat bintang bulu tangkis asal China tersebut.

"Dia adalah seorang idola. Dia menjabat tangan saya dan membuat saya sempat berpikir apakah saya akan mencuci tangan saya lagi atau tidak," kata Ygor Coelho, salah satu pebulu tangkis asal Brasil.

Sihir Lin Dan juga dirasakan oleh pemain Brasil lainnya, Igor Ibrahim. Meski kalah 12-21, 5-21 dari Lin Dan pada babak penyisihan Grup A, Ibrahim tetap merasa senang karena ia bisa bertanding melawan sang idola.

"Impian saya akhirnya menjadi kenyataan. Saya merasa senang karena saya bisa tampil bagus tanpa merasa gugup. Saya juga tetap senang meski hanya mendapat poin sedikit," kata Ibrahim.

Lin Dan hadir di Brasil Terbuka bukan hanya untuk bertanding, tetapi juga melakukan uji coba stadion paviliun empat gedung Riocentro, Barra, yang akan dipakai untuk Olimpiade 2016.

"Alasan kenapa saya datang ke sini adalah karena saya berharap bisa tahu lebih banyak mengenai Olimpiade Rio, termasuk soal arena dan juga iklim," tutur pemain kidal berusia 32 tahun itu.

Meski selalu mendapat perhatian lebih dari para penonton dan pemain di lapangan, Lin Dan tetap rendah hati. Ia tidak menganggap dirinya sebagai seorang idola yang dielu-elukan banyak orang.

"Saya tidak merasa berbeda dari orang lain. Pelatih saya menuntut saya bermain lebih baik dan saya juga punya keluarga, jadi saya sangat sibuk," ujar peraih dua medali emas Olimpiade itu.

Pada ajang Brasil Terbuka 2015, Lin Dan sudah memastikan satu tempat di babak perempat final dan akan bertemu pemain Ceko, Petr Koukal, Jumat (27/11/2015) siang waktu setempat atau malam WIB. (Tulus Muliawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com