Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rossi dan Lorenzo Coba Sasis Baru di Assen

Kompas.com - 25/06/2015, 13:15 WIB
ASSEN, KOMPAS.com — Ketika Marc Marquez memilih memakai sasis 2014 pada GP Belanda di Sirkuit Assen, 25-27 Juni, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo justru akan turun dengan sasis baru. Kedua pebalap Movistar Yamaha tersebut sudah menjajal sasis ini pada uji coba tertutup di Sirkuit Aragon, pekan lalu.

Pada uji coba di Sirkuit de Barcelona, Senin (15/6/2015), sehari setelah GP Catalunya, Rossi dan Lorenzo tidak punya kesempatan untuk menguji sasis baru tersebut karena hujan yang turun hampir sepanjang sesi.

Pada hari berikutnya, mereka mencoba sasis tersebut di Aragon dan hasilnya bagus, terutama membantu saat motor memasuki tikungan.

"Kami sudah mencoba frame baru di Aragon. Rencana awalnya, kami akan mencoba di dua lintasan berbeda, Barcelona dan Aragon. Di Barcelona, seharusnya sangat penting untuk membandingkan secara back-to-back dengan balapan hari Minggu (14/6/2015)," kata Rossi dalam konferensi pers, Rabu (24/6/2015).  

"Sayangnya, cuaca sangat buruk pada uji coba di Barcelona. Jadi, kami mencoba frame baru hanya di Aragon. Namun, feeling-nya bagus dan kami akan mencoba juga di sini (pada sesi latihan bebas, Kamis). Saat latihan, kami harus memahami apakah ini lebih bagus atau tidak," ujarnya.

Rossi datang ke Assen dengan status sebagai pemuncak klasemen sementara berkat koleksi 138 poin, unggul hanya satu angka atas Lorenzo di peringkat kedua.

GP Belanda akan dibuka dengan sesi latihan bebas pada Kamis (25/6/2015) dan ditutup dengan balapan pada Minggu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com