Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Baru Raih Tiga Gelar di India Terbuka Superseries

Kompas.com - 23/03/2015, 10:47 WIB
NEW DELHI, KOMPAS.com - India Terbuka merupakan turnamen superseries (premier) kedua musim ini setelah All England pada awal Maret lalu. Digelar di Siri Fort Indoor Badminton Complex, New Delhi, India Terbuka akan berlangsung pada 24-29 Maret.

Tahun ini adalah kali kelima India Terbuka masuk level superseries. Dari empat penyelenggaraan sebelumnya, Indonesia mampu mengibarkan Merah Putih lewat pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir sebanyak tiga kali (2011-2013).

Tahun lalu, nomor ini dikuasai pasangan Denmark, Joachim Fscher Nielsen/Christinna Pedersen. Tahun ini, mereka turun sebagai unggulan pertama. Sementara Tontowi/Liliyana memilih absen dan akan turun pada Malaysia Terbuka dan Singapura Terbuka yang berlangsung dua pekan di depan.

Lee Chong Wei (Malaysia) juga punya tiga gelar di turneman ini, yang didapat pada 2011, 2013, dan 2014. Sayangnya, dia tidak akan bisa mempertahankan gelarnya karena masih menjalani larangan ikut turnamen akibat kasus doping pada Kejuaraan Dunia 2014. Juara lain di nomor tunggal putra adalah Son Wan-ho (Korea Selatan) pada 2012.

Nomor tunggal putri dan ganda putra selalu menghadirkan juara berbeda dalam empat tahun terakhir. Porntip Buranaprasertsuk (Thailand), Li Xuerui (Tiongkok), Ratchanok Intanon (Thailand), dan Wang Shixian (Tiongkok) bergiliran menjadi juara di tunggal putri.

Di ganda putri, Miyuki Maeda/Satoko Suetsuna (Jepang) pernah dua kali juara di India Terbuka (2011, 2013). Jung Kyung-eun/Kim Ha-na (Korea Selatan) dan Tang Yuanting/Yu Yang (Tiongkok) jadi juara pada 2012 dan 2014.

India Terbuka tidak diikuti pemain nomor satu dunia, di semua nomor. Mereka memprioritaskan turun di Malaysia dan Singapura. Berikut datar juara India Terbuka.
2014
Tunggal putra: Lee Chong Wei (Malaysia)
Tunggal putri: Wang Shixian (Tiongkok)
Ganda putra: Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark)
Ganda putri: Tang Yuanting/Yu Yang (Tiongkok)
Ganda campuran:  Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark)

2013
Tunggal putra: Lee Chong Wei (Malaysi)a
Tunggal putri: Ratchanok Intanon (Thailand)
Ganda putra: Liu Xiaolong/Qiu Zihan (Tiongkok)
Ganda putri: Miyuki Maeda/Satoko Suetsuna (Jepang)
Ganda campuran: Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Indonesia)

2012
Tunggal putra: Son Wan-ho (Korea Selatan)
Tunggal putri: Li Xuerui (Tiongkok)
Ganda putra: Bodin Issara/Maneepong Jongjit (Thailand)
Ganda putri: Jung Kyung-eun/Kim Ha-na (Korea Selatan)
Ganda campuran: Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Indonesia)

2011
Tunggal putra: Lee Chong Wei (Malaysia)
Tunggal putri: Porntip Buranaprasertsuk (Thailand)
Ganda putra: Hirokatsu Hashimoto/Noriyasu Hirata (Jepang)
Ganda putri: Miyuki Maeda/Satoko Suetsuna (Jepang)
Ganda campuran: Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Indonesia)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com