Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Federer Tekuk Djokovic dan Melangkah ke Final Shanghai

Kompas.com - 11/10/2014, 20:54 WIB
SHANGHAI, KOMPAS.com - Petenis Swiss, Roger Federer, melangkah ke partai final Shanghai Masters setelah mengalahkan Novak Djokovic (Serbia), 6-4, 6-4, di Qizhong Stadium, Sabtu (11/10/2014). Federer berpeluang meraih gelar pertamanya di Shanghai sejak turnamen ini menjadi Masters 1000 pada 2009.

Kedua pemain berbagi imbang 2-2 pada empat gim awal set pertama. Federer memimpin 3-2 dengan mematahkan servis Djokovic pada gim kelima. Federer mempertahankan keunggulannya hingga menutup set ini dalam 38 menit.

Pada set pertama ini, Federer bermain agresif dengan melancarkan pukulan-pukulan keras. Dia 19 kali maju ke net dan sembilan di antaranya menghasilkan poin. Sementara Djokovic hanya dua kali maju ke depan net.

Federer membuka set kedua dengan mematahkan servis Djokovic pada gim pertama. Pemegang 17 gelar Grand Slam tersebut masih memegang kendali permainan dan menjaga keunggulan.

Memegang servis pada kedudukan 5-4, Federer menyudahi pertandingan ini dalam 1 jam 35 menit dan berhak atas satu tempat di final. Kemenangan ini sekaligus mengubah rekor pertemuan kedua pemain menjadi 19-17 untuk keunggulan Federer.

Kekalahan ini juga memutus kemenangan beruntun Djokovic di Shanghai sejak 2012. Petenis 27 tahun tersebut adalah juara Shanghai Masters 2012 dan 2013.

Di final, Federer akan menghadapi Gilles Simon (Perancis), yang lebih dulu lolos setelah menaklukkan Feliciano Lopez (Spanyol), 6-2, 7-6(1).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com