Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesta "Three Point Shot" San Antonio Spurs

Kompas.com - 12/06/2013, 10:57 WIB

SAN ANTONIO, KOMPAS.com - San Antonio Spurs jadi tuan rumah laga ketiga final NBA melawan Miami Heat di AT&T Center, Selasa (11/6/2013) malam waktu setempat atau Rabu pagi WIB.

Laga dibuka dengan dua poin Tim Duncan, saat laga berjalan 20 detik, tapi langsung dibalas oleh Dwyane Wade. Skor 2-2 bertahan hingga dua menit kuarter ini berjalan. Di akhir kuarter, Spurs unggul tipis 24-20.

Di kuarter dua, Spurs mencoba mempertahankan keunggulan. Tapi Heat akhirnya bisa mengejar berkat dua poin Wade. Skor imbang 44-44, saat kuarter dua tersisa 38 detik.

Tapi Spurs tak berhenti. Tony Parker melakukan tembakan tiga angka, dilanjutkan buzzer beater dari Gary Neal, yang membawa Spurs menutup babak pertama dengan 50-44.

Spurs semakin sulit dikejar di kuarter tiga. Mereka makin produktif dengan mencetak 28 poin, sementara Heat hanya mampu menghasilkan 19 angka. Spurs memasuki kuarter empat dengan keunggulan 78-63.

Pesta poin Spurs berlanjut di kuarter empat. Neal membuka kuarter ini dengan dua kali tembakan tiga angka, yang disusul dua poin Danny Green. Kawhi Leonard menambah keunggulan Spurs lewat dunk-nya, saat laga tersisia 10 menit 10 detik.

Green untuk kesekian kalinya mencetak tembakan tiga angka, dan memastikan timnya memimpin 97-71, hanya tujuh menit 24 detik jelang akhir pertandingan.

Green memastikan Spurs berpesta dengan tembakan tiga poin lainnya, dan menyentuh angka di atas 100. Spurs unggul 102-71, enam menit laga tersisa.

Di sisa pertandingan, Gregg Popovich menarik seluruh starternya dan memasang para pemain bench, termasuk pemain senior Tracy McGrady.

Saat pertandingan berakhir, Spurs unggul dengan selisih besar, 113-77, dengan 48 di antaranya didapat dari tembakan tiga angka. Green dan Neal jadi bintang laga ini dengan masing-masing mencetak 27 dan 24 angka.

Spurs kembali memimpin dengan 2-1. Laga keempat akan berlangsung Kamis (13/6) malam waktu setempat atau Jumat pagi WIB, masih dari AT&T Center.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Guardiola Minta Man United Putuskan Masa Depan Ten Hag

    Guardiola Minta Man United Putuskan Masa Depan Ten Hag

    Liga Inggris
    Pioli Tinggalkan Milan dengan Bangga, Mulai Belajar Bahasa Inggris

    Pioli Tinggalkan Milan dengan Bangga, Mulai Belajar Bahasa Inggris

    Liga Italia
    Costacurta Tak Yakin dengan Pilihan Milan untuk Pelatih Baru Mereka

    Costacurta Tak Yakin dengan Pilihan Milan untuk Pelatih Baru Mereka

    Liga Italia
    Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

    Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

    Liga Indonesia
    Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

    Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

    Liga Italia
    Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

    Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

    Liga Indonesia
    Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

    Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

    Liga Indonesia
    Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

    Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

    Badminton
    Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

    Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

    Liga Inggris
    Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

    Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

    Liga Inggris
    Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

    Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

    Liga Inggris
    Pernyataan Sir Jim Ratcliffe Usai Final Piala FA, Tanpa Singgung Ten Hag

    Pernyataan Sir Jim Ratcliffe Usai Final Piala FA, Tanpa Singgung Ten Hag

    Liga Inggris
    Hasil Real Madrid Vs Real Betis 0-0, Perpisahan Emosional Toni Kroos

    Hasil Real Madrid Vs Real Betis 0-0, Perpisahan Emosional Toni Kroos

    Liga Spanyol
    Ten Hag: Saya Akan Menangkan Trofi di Tempat Lain Jika Tak Diinginkan di Sini

    Ten Hag: Saya Akan Menangkan Trofi di Tempat Lain Jika Tak Diinginkan di Sini

    Liga Inggris
    Leverkusen Juara DFB Pokal, Pasukan Alonso Tak Terkalahkan di Jerman

    Leverkusen Juara DFB Pokal, Pasukan Alonso Tak Terkalahkan di Jerman

    Bundesliga
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com