Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daud Yordan Direncanakan Naik Ring pada Juli 2012

Kompas.com - 22/05/2012, 23:07 WIB

SEMARANG, Kompas.com - Juara dunia kelas bulu IBO Daud Yordan dijadwalkan kembali naik ring pada akhir Juli 2012. Akan tetapi, lawan dan tempat pertandingan belum diketahui.

"Kami sudah berbicara kepada Daud Yordan agar bersiap-siap untuk naik ring tiga bulan mendatang, yaitu akhir Juli 2012," kata Manager Project dari Mahkota Promotion, Wahju Prasetyo ketika dihubungi dari Semarang, Senin (21/5/2012).

Kalau soal lawan maupun tempat pertarungan, kata dia, belum ditentukan. "Kami hanya meminta Daud Yordan bersiap untuk pertarungan mempertahankan gelar tiga bulan mendatang," katanya.

Petinju dari Sasana Kayong Utara tersebut sekarang ini memiliki rekor bertarung 29 kali menang (23 di antaranya dengan KO) dan dua kali kalah (dari Chris John dan Calestino Caballero/Panama). Daud merebut gelar juara dunia kelas bulu IBO setelah mengalahkan petinju Filipina Lorenzo Villanueva dengan KO pada ronde kedua di Marina Bay Sands Singapura, 5 Mei 2012.

Daud sendiri sudah menyatakan keinginannya agar secepatnya bisa bertarung lagi. "Alasannya saya sudah haus untuk bertarung lagi," katanya.

Menurut dia, usai merebut gelar juara dunia kelas bulu IBO ini, dirinya terus menjalani latihan di bawah asuhan pelatih Damianus Yordan yang juga kakaknya. Soal tempat pertarungan, dia menyerahkannya kepada promotor saja. "Saya siap bertarung di mana saja," katanya.

Ketika ditanya soal rencana untuk mementaskan pemegang gelar Super Champion kelas bulu WBA Chris John, Wahju Prasetyo mengatakan sampai kini belum ada rencana untuk Chris John. Apalagi, kata dia, setelah mengalahkan petinju Jepang Shoji Kimora di Singapura, 5 Mei 2012, Chris John mengalami sobek di pelipis mata sebelah kanan.

"Kalau kondisinya seperti itu bisa lama lagi meskipun luka itu merupakan luka lama dan ketika terkena pukulan Kimora kembali sobek," katanya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com