Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

TdF dan Olimpiade, Target Cavendish

Kompas.com - 08/02/2012, 00:03 WIB
Helena Fransisca Nababan

Penulis

DOHA, KOMPAS.com -- Bagi pebalap sepeda juara dunia Mark Cavendish, tahun ini bakal menjadi tahun balapan yang luar biasa. Ia menargetkan mampu memenangi sejumlah etape di Tour de France 2012, juga merebut emas balap sepeda disiplin jalan raya (road race) Olimpiade London 2012.

"Saya sudah memenangi 20 etape di Tour de France. Tahun ini saya menargetkan bisa memenangi lagi sejumlah etape," ujar pebalap yang sekarang bergabung dengan tim pro Sky itu, Selasa (7/2/2012).

Selain itu, target lain yang ingin ia raih adalah merebut emas Olimpiade. "Bohong kalau saya tidak menginginkan emas Olimpiade. Saya merasa saat ini saya punya semangat juang tinggi. Olimpiade bakal menjadi kesempatan sekali seumur hidup," kata pebalap kelahiran Isle of Man, Inggris itu.

Untuk bisa mencapai kedua target itu, Cavendish yang sudah menjalani pelatihan intensif selama musim dingin 2011 bakal menjaga kondisinya. Tujuannya supaya setelah bertarung di Tour de France yang berakhir tepat saat Olimpiade dimulai pada akhir Juli 2012, ia tidak kelelahan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com