Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Faktor Cuaca Buat Marc Marquez Belum Tampil Maksimal

Kompas.com - 21/11/2018, 11:44 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

VALENCIA, KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengaku belum bisa tampil maksimal saat mengikuti tes resmi MotoGP yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Selasa (20/11/2018), karena faktor cuaca yang berubah-ubah.

Tampil dengan tiga motor berbeda di sepanjang sesi, Marc Marquez, mampu membukukan waktu terbaik 1 menit 31,718 detik dari 25 lap yang dilakukannya.

Catatan waktu itu lebih lambat 0,302 detik dari milik Maverick Vinales (Movistar Yamaha) yang sukses tampil tercepat dalam tes resmi MotoGp di Valencia.

Baca juga: Hasil Tes Valencia - Maverick Vinales Kuasai Hari Pertama, Murid Valentino Rossi Jadi Rookie Terbaik

"Sayangnya, kami tak bisa mencoba semua aspek seperti yang sudah direncanakan karena kondisi lintasan yang 50:50 di pagi hari dan mulai hujan di siang hari," kata Marquez dikutip BolaSport.com dari laman Honda.

"Kami mencoba tiga motor yang berbeda. Dimulai dengan yang terbaru tetapi kemudian segera beralih dengan dua motor lainnya, di mana masing-masing memiliki spesifikasi yang sedikit berbeda," ujarnya melanjutkan.

Meski mengaku belum tampil optimal, juara dunia MotoGP 2018 ini merasa tes yang baru saja dilakoninya berlangsung positif.

"Ini tes yang positif. Memang, masih ada banyak hal yang harus dilakukan tetapi kami berada di jalur yang tepat dan semuanya terasa bagus," ujar Marquez.

"Besok (Rabu-red), kami akan meneruskan rencana yang sama, yakni mencoba memahami keseimbangan motor karena sedikit berubah dan melakukan pengujian pada modifikasi kecil lainnya," kata The Baby Alien.

Baca juga: Tes Valencia - Maverick Vinales Puas dengan Performa Tunggangan Barunya

Marc Marquez pun optimistis Repsol Honda bakal terus melakukan progres agar mampu kembali tampil apik pada musim depan.

Sementara itu, sejumlah pebalap MotoGP kembali dijadwalkan mengaspal dalam tes resmi yang diselenggarakan pada Rabu (21/11/2018), di Valencia, Spanyol. (Doddy Wiratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com