Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Layanan dan Fasilitas Wisma Atlet Asian Games 2018 Dipuji Atlet Asing

Kompas.com - 01/09/2018, 07:36 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Dua atlet kano asal Singapura, Tian Ghee Terence Ong dan Barath Kumar S, mengaku puas dengan pelayanan dan fasilitas Wisma Atlet Jakabaring Sport City (JSC).

Menurut Tian Ghee, makanan dan minuman yang tersedia di wisma atlet selama Asian Games 2018 sangat baik dan menunjang performa atlet.

"Semua menu yang mereka punya termasuk nasi dan lain-lain dikelola dengan sangat baik," kata Tian Ghee Terence Ong yang dilansir BolaSport.com dari Channel News Asia.

Diberitakan Kompas.com sebelumnya, Vice Director Catering Department Inasgoc, Yooky Tjahrial, menyebut pengelolaan makanan di wisma atlet memang ditangani sangat serius dan profesional.

Baca juga: Presiden Komite Olimpiade Nepal Jadikan Asian Games 2018 sebagai Acuan Prestasi bagi Negaranya

Yooky menyebut terdapat 1.200 orang di dapur yang bekerja menyediakan makanan selama 20 jam nonstop setiap hari.

Tidak hanya tentang makanan, Barath Kumar, menyebut tenaga medis yang tersedia di wisma atlet juga sangat bagus.

"Fisioterapisnya sangat bagus, karena kebanyakan teman saya dan juga termasuk saya memerlukan bantuan untuk merenggangkan otot," tutur Kumar.

"Tersedianya layanan fisioterapi tersebut sangat efektif karena membantu kami  menunjukkan performa dan pergerakan bagus," ucap Kumar menambahkan.

Ketika malam tiba, di Wisma Atlet dihelat beberapa pertunjukan musik maupun permainan untuk memanjakan para atlet dari berbagai kontingen.

Hal tersebut juga mendapat pujian dari Komite Olimpiade Taiwan, Chen Li-Shan.

"Ide ini bagus, acara pada malam hari sudah menyatukan beberapa atlet dari negara yang berbeda dari cabor yang berbeda juga," ujar Chen Li-Shan.

Baca juga: Begini Cara INASGOC Menyediakan Kebutuhan Konsumsi untuk Atlet Asian Games 2018

"Sebenarnya kami memiliki jadwal padat yang berhubungan dengan olahraga pada sore hari jadi dengan acara ini kami bisa bersantai dan menikmati budaya Indonesia. Saya pikir ini ide yang menarik," kata Chen menambahkan.

Ini adalah kali kedua Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games setelah 1962 lalu.

Mendapatkan tanggapan positif tentang penyelenggaraan Asian Games 2018 tentunya sangat berarti bagi Indonesia. Terlebih, persiapan yang sangat mepet, yakni hanya dua tahun.

Untuk diketahui, Indonesia baru mendapat mandat menjadi tuan rumah pada 2016 setelah Vietnam mengundurkan diri karena alasan finansial.

Asian Games 2018 akan berakhir pada Minggu (2/9/2018) dengan upacara penutupan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. (Bayu Nur Cahyo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com