Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marin Mundur dari BWF Superseries Finals, Sato Jadi Pengganti

Kompas.com - 06/12/2017, 15:24 WIB

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putri Spanyol, Carolina Marin, memutuskan mundur dari keikutsertaannya pada BWF Superseries Finals 2017, 13-17 Desember. Marin mundur karena cedera panggul.

Melalui akun Twitter pribadinya, @CarolinaMarin, Marin mengumumkan pengunduran dirinya dari turnamen yang menggunakan sistem undangan tersebut.

"Cedera panggul membuat saya urung berpartisipasi dalam @BWFDubaiFinals. Mari terus berusaha untuk kembali lebih kuat lagi!" tulis Marin pada Selasa (5/12/2017) malam.

Mundurnya Marin menambah deretan tunggal putri yang cedera pada pengujung 2017. Sebelumnya, wakil Jepang Nozomi Okuhara juga memutuskan mundur. Juara dunia tunggal putri 2017 mundur dari Dubai karena mengalami cedera lutut.

Dengan demikian, ada dua tempat yang lowong. Ini menjadi berkah bagi tunggal putri China, Chen Yufei, yang menggantikan tempat Okuhara sedangkan tempat Marin diisi pemain Jepang, Sayaka Sato, yang menempati posisi ke-10 destinasi Dubai.

Pemain tunggal putri Jepang, Sayaka Sato bertanding melawan pemain tunggal putri Korea Selatan, Sung Ji Hyun pada pertandingan final BCA Indonesia Open Super Series Premier 2017 di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Minggu (18/6/2017). Sayaka Sato juara tunggal putri setelah menang dengan skor 21-13 17-21 21-14. KOMPAS.com / KRISTIANTO PURNOMO Pemain tunggal putri Jepang, Sayaka Sato bertanding melawan pemain tunggal putri Korea Selatan, Sung Ji Hyun pada pertandingan final BCA Indonesia Open Super Series Premier 2017 di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Minggu (18/6/2017). Sayaka Sato juara tunggal putri setelah menang dengan skor 21-13 17-21 21-14.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com