Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jonatan Singkirkan Lin Dan tapi Langkah Greysia/Apriyani Terhenti

Kompas.com - 15/11/2017, 13:17 WIB

KOMPAS.com - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, mampu meruntuhkan tembok China pada laga perdana turnamen China Terbuka Superseries Premier 2017 di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, Rabu (15/11/2017). Jonatan menang dua gim langsung 21-19, 21-16 atas Lin Dan dalam waktu 42 menit.

Dengan hasil ini, Jonatan memperbaiki rekor pertemuan dengan legenda bulu tangkis dunia tersebut. Kini, Jonatan tertinggal 2-3 dari si kidal yang menjadi unggulan ketiga dalam turnamen ini.

Satu-satunya kemenangan sebelum pertemuan ini terjadi pada tahun lalu dalam ajang Indonesia Terbuka Superseries Premier. Kala itu, Jonatan juga menang straight game 21-12, 21-12.

Pada babak kedua, Kamis (16/11), Jonatan berpeluang menghadapi rekan senegaranya, Anthony Sinisuka Ginting. Duel sesama pemain Indonesia ini akan tersaji dengan catatan Anthony bisa mengalahkan pemain Hongkong, Ng Ka Long Angus.

Greysia/Apriyani tersingkir

Apriyani Rahayu/Greysia Polii Apriyani Rahayu/Greysia Polii

Keberhasilan Jonatan tak bisa diikuti wakil Indonesia yang tampil pada nomor ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Pasangan yang baru saja merengkuh gelar Perancis Terbuka Superseries ini disingkirkan oleh wakil Korea Selatan, Hye Rin-kim/Lee So-hee.

Duel ini berlangsung sengit selama 1 jam 21 menit. Greysia/Apriyani akhirnya kalah 21-19, 7-21, 21-23 dari pasangan yang menempati unggulan kedelapan itu.

Greysia/Apriyani menunjukkan penampilan yang sangat impresif pada gim pembuka. Meskipun lebih banyak tertinggal, mereka bisa mengejar dan mengunci lawan pada angka 19.

Namun pada gim kedua, Greysia/Apriyani tak mampu mengembangkan permainan sehingga Kim/Lee dengan cepat menyelesaikan gim tersebut dengan kemenangan 21-7 untuk memaksa rubber game.

Pada gim penentuan ini, kejar-mengejar angka pun terjadi. Greysia/Apriyani sempat berada dalam posisi yang menguntungkan ketika meraih match point 20-19. Sayang, mereka tak mampu menyelesaikannya karena lawan bisa memaksa setting dan akhirnya menang 23-21.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com