Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ucapan Selamat buat Arema Cronus

Kompas.com - 04/04/2016, 15:05 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Keberhasilan Arema Cronus menjadi juara Torabika Bhayangkara Cup 2016 menuai ucapan selamat dari banyak pihak.

Menpora Imam Nahrawi juga mengucapkan selamat kepada tim asal Jawa Timur ini. Menpora Imam Nahrawi mendampingi Presiden Joko Widodo menyaksikan final Torabika Bhayangkara Cup 2016 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Minggu (3/4/2016) malam.

Tendangan Presiden Jokowi secara resmi membuka laga final antara Arema Malang vs Persib Bandung. Arema berhasil meraih juara Turnamen Torabika Bhayangkara Cup setelah mengalahkan Persib Bandung 2-0.

Menpora pun mengucapkan selamat kepada Arema yang tampil sebagai kampiun. "Sepak bola adalah hiburan masyarakat. Pemerintah akan bekerja keras menjadikan hiburan ini dikelola secara baik, transparan, profesional, dan akuntabel agar semua pihak yang terlibat di dalamnya sama-sama enak. Terima kasih kepada Polri atas terselenggaranya Bhayangkara Cup ini. Saya ucapkan selamat kepada Arema yang berhasil menjadi juara," ujar Imam Nahrawi.

Dalam laga final yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Arema dan Persib sama-sama tampil terbuka dan menyerang. Namun, gol baru tercipta pada menit ke-59. Adalah Raphael Maitimo yang membuka skor untuk Arema, dengan sepakan menggunakan tumit meneruskan umpan silang mendatar dari sisi kanan.

Pemain pengganti, Sunarto, lantas menggandakan keunggulan Arema pada menit ke-84. Sundulannya memanfaatkan umpan lambung Cristian Gonzales yang membuat I Made Wirawan tak mampu menjangkaunya.

Laga sendiri berjalan cukup panas, dengan beberapa kali wasit harus menghadapi protes pemain. Satu kartu merah juga harus keluar dari kantong sang pengadil untuk bek Persib, Rudolof Yanto Basna, pada menit ke-71 setelah menerima dua kartu kuning.

Diusirnya Yanto Basna membuat Persib kesulitan, dan peluang mereka jelas menipis. Sebab, Maung Bandung, dengan 10 pemain, masih harus memangkas ketertinggalan setelah kemasukan oleh Maitimo.

Sementara itu, dalam laga perebutan tempat ketiga yang berlangsung pada sore hari, Sriwijaya FC berhasil membungkam Bali United dengan skor serupa 2-0. Sriwijaya membuka keunggulan pada menit ke-38 lewat sepakan Hilton Moreira.

Sebuah gol lain dari Alberto Goncalves pada menit ke-73 kemudian menggandakan skor untuk Laskar Wong Kito. Gol tersebut sekaligus menjadi yang terakhir pada laga ini, dan memastikan Sriwijaya merebut tempat ketiga. (*/)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com