Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora Dukung Sirkuit Batu Korsi

Kompas.com - 07/11/2015, 15:05 WIB

SUMEDANG, Kompas.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi mendukung agar Kabupaten Sumedang menjadi tempat perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 Jawa Barat untuk cabang olahraga (cabor) balap sepeda kategori BMX.

Sirkuit Batu Korsi di Desa Margalaksana, Kabupaten Sumedang bisa dijadikan tempat perhelatan cabor tersebut. “Saya akan berkomunikasi dengan PB PON untuk menjadikan Sumedang sebagai tuan rumah cabor BMX pada PON 2016,” kata Menpora saat membuka  Kejuaraan BMX Liga Pelajar Indonesia Seri 1 dan Sumedang Open Seri V Tahun 2015 di Sirkuit Batu Korsi di Desa Margalaksana, Sumedang, Jawa Barat, Sabtu (11/7).

Sirkuit Batu Korsi sudah menjadi tempat perhelatan ajang balap sepeda BMX level nasional sejak beberapa tahun silam. Kejuaraan BMX Sumedang Open juga rutin digelar di tempat ini. Menjadi tempat perhelatan Kejuaraan BMX Liga Pelajar Indonesia Seri 1 yang dibuka Menpora Imam Nahrawi membuat sirkuit ini makin populer.

Menpora berharap, Sumedang menjadi salah satu daerah yang mampu melahirkan atlet-atlet berprestasi. Termasuk keberadaan Sirkuit BMX di Kota Tahu ini yang dapat mendorong lahirnya atlet-atlet BMX bersinar. Baik di level nasional dan terutama level internasional.

“Saya baru saja menerima Kapsul Mimpi di Solo, untuk mewadahi aspirasi, niat dan lain-lain dari masyarakat yang akan ditaruh di monumen di Merauke, kemudian akan dibuka 70 tahun yang akan datang. Di kapsul tersebut, saya menulis Indonesia akan menjadi juara dunia sepakbola, tuan rumah Olimpiade dan menjuarai kejuaraan-kejuaraan olahraga dunia lain, termasuk BMX di dalamnya,” jelas Nahrawi.

Menpora menegaskan bahwa sportivitas sangat penting dalam olahraga dan ini menjadi salah satu kunci utama meraih prestasi terbaik. Atlet pelajar dan atlet muda yang tampil di ajang ini harus dibina dengan baik agar kelak mereka bisa menjadi juara dunia.

“Saya yakin, suatu saat , atlet-atlet indonesia akan menjadi dan membawa indonesia menjadi juara dunia. Para orang tua dan pelatih, saya ucapkan terima kasih atas bimbingan kepada para calon juara ini semua,” tambah Menpora.

- Menpora Imam Nahrawi memberikan Piala kepada Panitia Kejuaraan BMX Liga Pelajar Indonesia Seri 1 di Sirkuit Batu Korsi, Desa Margalaksana, Sumedang, Jawa Barat, Sabtu (11/7). Menpora berharap Indonesa bisa melahirkan juara dunia BMX.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com