Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bradley Terus Pancing Emosi Pacquiao

Kompas.com - 31/03/2014, 23:18 WIB


LAS VEGAS, KOMPAS.com — Petinju AS, Timothy Bradley, terus melakukan provokasi untuk memancing emosi petinju Filipina, Manny Pacquiao, jelang pertarungan kedua mereka pada 12 April mendatang.

Pacquiao akan bertemu Bradley di MGM Grand Garden, Las Vegas, pada 12 April. Ini pertemuan kedua bagi kedua petinju setelah dalam pertemuan pertama di tempat sama pada Juni 2012, Bradley dinyatakan menang angka secara kontroversial.

Jelang pertarungan kedua ini, Bradley terus berusaha memancing emosi petinju Filipina tersebut dengan mengatakan bahwa Pacquaio telah kehilangan insting pembunuh yang dulu membuatnya ditakuti semua lawannya.

"Saya dengar ia berlatih keras. Baguslah, itu adalah tugasnya," kata Bradley. "Ia harus tampil dalam kondisi terbaik. Jadi kami berdua bisa menampilkan yang terbaik buat para penggemar."

Bradley sekali lagi menekankan dalam serangannya dengan menyebut Pacquiqo kini sudah lemah dalam hal keinginan untuk menang. Ia menunjuk pada kasus pertemuan Pacquiao dan Brandon Rios di Makau, November lalu.

"Kapan Anda terakhir melihat dia menjatuhkan lawannya? Sudah lama kan? Lihat saja pada pertarungan terakhir. Ia sudah menyudutkan Rios, tetapi menolak menjatuhkannya."

"Pacquiao dulu dikenal sebagai petinju dengan pukulan mematikan. Saya tidak pernah melihat dia meredakan tekanan terhadap lawannya sebelumnya. Namun saat sudah menyudutkan Rios, ia justru menolak untuk menghabisinya," lanjut Bradley.

Dalam pertarungannya yang terakhir, menghadapi Brandon Rios di Makau, November 2013, Pacquiao hanya menang angka mutlak.

Namun, Bradley tampaknya tengah menjalankan strategi memancing emosi Pacquiao. Petinju Filipina ini memang sering lengah saat terpancing emosi di atas ring. Hal ini antara lain terjadi saat pertemuan dengan petinju Meksiko, Juan Manuel Marquez pada Desember 2012. Pacquiao yang sudah di atas angin terpancing untuk menghabisi Marquez. Namun, ia tiba-tiba terkena lucky blow yang membuatnya kalah KO pada akhir ronde keenam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com