Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rony Gunawan Minta Jerry Berjanji untuk Tidak Menyerah

Kompas.com - 07/10/2013, 05:05 WIB
Norma Gesita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Pebasket Satria Muda BritAma, Rony Gunawan, meminta mantan pebasket Satya Wacana Metro LBC Bandung, Jerry Lolowang, agar tidak menyerah dan terus berjuang melawan kanker testis yang tengah dideritanya.

Sebagai teman seprofesi, Rony merasa memiliki tanggung jawab untuk membantu rekannya tersebut. Dia turut menyumbangkan jersey putih saat bermain di timnas untuk dilelang pada acara amal yang digelar oleh komunitas peduli kanker, We Care and Share, di Sarinah, Thamrin, Jakarta, Minggu (6/10/2013).

"Kenal dekat sih enggak, tapi saya tahu dia (Jerry) orangnya cerewet dan bawel. Dia juga luar biasa, tidak seperti orang lain yang terkena kanker. Dia bisa tetap optimistis," kata Rony saat ditemui Kompas.com.

Selain itu, Rony juga mengirimkan pesan untuk Jerry yang saat ini masih menjalani perawatan di rumah sakit khusus kanker Mount Miriam di Penang, Malaysia.

"Berjanjilah pada kami, jangan pernah menyerah dan jangan sekali pun ada perasaan ingin menyerah. Harapan kamu harus lebih kuat daripada penyakitmu. Pikiran yang positif pasti akan memengaruhi kondisi fisik, itu yang saya tahu," kata Rony.

Selain Rony, pemain streetball, Richard Leo Latunusa aka Insane, juga mengungkapkan kekagumannya pada Jerry. "Dia adalah pebasket yang berbakat dan selalu kerja keras. Sebenarnya dia sering datang melihat streetball dan ingin ikut. Tapi, sebelum itu dia keburu sakit. Saya tidak menyangka dia terkena kanker. Kenapa harus Jerry? Tapi, Tuhan pasti punya rencana sendiri."

"Tuhan tahu yang terbaik untukmu, jadi terus berjuang dan kalahkan penyakit itu. Hidup memang cuma sekali, tapi kamu tidak akan menyesal kalau sudah menjalaninya dengan sepenuh hati," pesan Richard untuk Jerry.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com