Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andalkan Tembakan Tiga Poin, Aspac Menang Lagi

Kompas.com - 24/09/2013, 20:35 WIB
Norma Gesita

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Tim basket Dell Aspac Jakarta memenangi pertandingan ketiganya melawan Satya Wacana Metro LBC Bandung, dengan skor 62-55, dalam lanjutan turnamen pramusim National Basketball League (NBL) 2013, di DBL Arena Surabaya, Selasa (24/9/2013).

Salah satu starter Aspac, Okiwira Sanjaya, langsung menunjukkan kehebatan tembakan tiga poinnya pada awal pertandingan. Empat tembakan tiga angka Oki membuat Satya Wacana mengambil time out, pada kedudukan 13-9 untuk keunggulan Aspac.

Dengan dua pemain menjaga pergerakan Oki, Satya Wacana bisa menyamakan skor 15-15 pada akhir kuarter pertama.

Aspac menguasai perebutan bola pada kuarter dua. Saat Oki masih dijaga ketat, Sigit Harun Nurman mengambil alih dan sukses menambah skor lewat tembakan tiga angka dan mengakhiri kuarter dua dengan keunggulan Aspac, 34-25.

Masuknya Riko Hantono pada kuarter tiga membuat Aspac semakin tangguh. Pemain Satya Wacana, Firman Dwi, menipiskan perbedaan skor dengan lay-up. Namun, Riko langsung membalas dengan jump shoot dan menutup kuarter tiga dengan 49-38 masih untuk keunggulan Aspac.

Aspac kembali menguasai pertandingan pada kuarter empat dan menurunkan Rizky Effendi. Tembakan tiga angka Rizky membuat Asac unggul 10 poin, 61-51, dan memaksa Satya Wacana mengambil time out.

Satya Wacana berusaha memperbaiki keadaan dengan tembakan jarak jauh dari rookie mereka, Januar Kuntara. Berhasil memperkecil perbedaan skor dengan 55-61, Satya Wacana kehabisan waktu. Pada 18 detik terakhir, Rizky mendapat dua kali lemparan bebas dan berhasil memasukkan satu bola. Aspac pun menutup pertandingan ini dengan skor 62-55.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com