Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Bintang NBA, Dennis Rodman, Berteman dengan Pemimpin Korea Utara

Kompas.com - 07/09/2013, 16:46 WIB
BEIJING KOMPAS.com - Mantan bintang NBA asal Amerika Serikat, Dennis Rodman baru pulang dari kunjungan keduanya ke Korea Utara, Sabtu (7/9/2013). Dia sekali lagi bertemu secara eksklusif dengan pemimpin negara tersebut, Kim Jong Un.

Pebasket flamboyan ini datang setelah Korea Utara dengan tiba-tiba menarik undangannya kepada Robert King, perwakilan Amerika Serikat untuk masalah kemanusiaan di Korut, yang diharapkan akan hadir di Pyongyang untuk membawa pulang Kenneth Bae.

Bae (45 tahun) adalah warga AS kelahiran Korea Selatan yang ditangkap saat memasuki Korut pada November 2012, karena dianggap menentang pemerintahan. Pada 30 April 2013, dia dijatuhi hukuman kerja paksa selama 15 tahun. Kesehatannya diberitakan terus menurun sejak dipenjara.

Rodman sudah pasti datang bukan untuk mengurusi Bae. Dia mengatakan kedatangannya ini merupakan kunjungan "diplomasi" berkaitan dengan bola basket. Dia berangkat dari Beijing, China, menuju Pyongyang, pada Selasa (3/9/2013).

"Bukan pekerjaan saya untuk bertanya tentang Kenneth Bae. Tanyakan pada (Presiden AS, Barrack) Obama tentang itu. Tanya Hillary Clinton. Saya tidak peduli," ungkap Rodman.

Kantor berita Korut, KCNA, melaporkan bahwa Kim dan Rodman beberapa kali menghabiskan waktu bersama. Mereka makan malam bersama dan nonton pertandingan basket. Kim dikabarkan menyambut hangat kedatangan mantan bintang Chicago Bulls tersebut.

Saat kembali dari perjalanan lima harinya di Korut, Rodman menunjukkan fotonya bersama Kim kepada para wartawan di Beijing. Dia juga memberi Kim hadiah minuman vodka, "Bad Boy", yang merupakan produk miliknya.

"Dia adalah teman saya. Saya tidak peduli kalian berpikir apa tentang dia. Saya tidak peduli apa yang orang pikirkan tentang dia," tegas pria yang sering memunculkan kontroversi saat masih aktif jadi pebasket tersebut.

Kim adalah pengemar baket. Tak heran jika dia mudah bergaul dengan Rodman. Pada kunjungan pertama Rodman, Februari lalu, banyak dokumentasi yang memperlihatkan mereka tertawa bersama, minum dan makan bersama, serta menyaksikan bertandingan basket bersama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com