Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rio Gagal Rebut Tambahan Poin

Kompas.com - 13/05/2013, 00:35 WIB
Emilius Caesar Alexey

Penulis

BARCELONA, KOMPAS.com — Harapan pebalap Indonesia Rio Haryanto untuk kembali merebut poin pada balapan kedua ajang GP2 seri Spanyol buyar. Rio mengalami kecelakaan saat akan menyalip Sergio Canamasas guna merebut posisi ketujuh, Minggu (12/5/2013), di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol.                 

Rio yang mendapat satu poin karena finis di posisi kesepuluh pada balapan pertama, sempat mendapat keuntungan tambahan pascalomba. Joylon Palmer yang finis ketiga mendapat penalti 20 detik karena menyenggol Sam Bird sehingga posisinya turun ke urutan sepuluh dan Rio naik  menjadi urutan kesembilan.

Hal itu membuat Rio mendapat tambahan satu poin lagi dan start di posisi ke sembilan. Posisi start itu sangat ideal bagi Rio untuk menambah poin jika mampu finis di delapan besar.

Harapan bagi Rio terbuka saat start karena Tom Dillman yang start di posisi kelima mengalami kerusakan mesin. Rio langsung melaju di posisi kedelapan dan terus memburu posisi ketujuh. Pebalap asal Kota Solo itu akhirnya berhasil merebut posisi ketujuh, saat Kevin Ceccon mengalami kecelakaan dan posisinya merosot dari posisi keempat menjadi di luar 10 besar.

Beberapa kecelakaan terjadi sepanjang lomba karena semua pebalap berusaha saling menyalip dengan segala cara. Saat lomba memasuki putaran ke-20, Daniel Abt dan Canamasas berhasil menyalip Rio. Rio mendapat kesempatan merebut posisinya lagi pada putaran ke-24.

Rio berhasil menyalip Abt dan bersiap menyalip Canamasas untuk merebut posisi ketujuh. Saat mobil Rio mulai menyalip Canamasas, tiba-tiba para pebalap di depan mengerem mendadak.

Hal itu membuat tabrakan antara Rio dan Canamasas tidak terhindarkan.  Mobil mereka rusak dan Rio akhirnya finis di posisi ke-24. Canamasas juga melorot di posisi ke-14.

"Rio seperti terjepit. Mobil di depannya berhenti mendadak dan mobil di belakangnya mendesak ke depan. Sayang sekali dia kehilangan poin," kata Indah Pennywati, ibunda Rio.

Dengan hasil ini, Rio menempati posisi ke-21 di klasemen dengan dua poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com