Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ke Final, Nadal Selangkah Lagi Bikin Rekor di Roland Garros

Kompas.com - 08/06/2012, 21:22 WIB

PARIS, Kompas.com - Rafael Nadal selangkah lebih dekat menuju rekor baru di ajang Perancis Terbuka, setelah menjejakkan kaki di partai final grand slam lapangan tanah liat tersebut, Jumat (8/6/2012). Pemain nomor dua dunia ini menaklukkan kompatriotnya dari Spanyol, David Ferrer, untuk mengincar gelar ketujuh di Roland Garros.

Dalam duel sesama pemain "El Matador" ini, Nadal terlalu perkasa karena hanya kehilangan lima game. Si kidal yang mendapat julukan raja lapangan tanah liat tersebut menang mudah 6-2, 6-2, 6-1, sekaligus membuktikan bahwa dirinya pantas untuk difavoritkan untuk mempertahankan gelar turnamen ini.

Di final, Minggu (10/6), Nadal menunggu pemenang antara unggulan utama dari Serbia, Novak Djokovic, dengan unggulan ketiga dari Swiss, Roger Federer. Kedua pemain ini baru akan bertanding pada siang pukul 13.00 waktu setempat, atau Jumat malam WIB.

Bagi Nadal, kini dia sudah di ambang sejarah sebagai petenis pertama yang bisa merengkuh tujuh trofi di Roland Garros. Saat ini pemain berusia 25 tahun tersebut, yang mengincar gelar ke-11 di ajang grand slam, sejajar dengan petenis legendaris Swedia, Bjorn Borg, yang enam kali jadi juara di sini.

Sedangkan bagi Ferrer, yang mendapat sebutan "The Bulldozer", hasil ini semakin memperburuk rekor pertemuannya dengan Nadal, yang memperpanjang rekor kemenangan di Perancis Terbuka menjadi 51-1 (satu-satunya kekalahan itu diterima dari petenis Swedia, Robin Soderling, di babak keempat tahun 2009). Petenis berusia 30 tahun, yang untuk pertama kalinya menembus semifinal Perancis Terbuka, kalah 16 kali dari total 20 pertemuan mereka.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com