Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tekad Indonesia Pertahankan Prestasi di Myanmar

Kompas.com - 22/11/2011, 10:41 WIB
Irma Tambunan

Penulis

PALEMBANG, KOMPAS.com - Indonesia telah menjadi juara umum SEA Games 2011 ini. Dua tahun ke depan, SEA Games akan berlangsung di Myanmar. Indonesia bertekad mempertahankan prestasi.

"Kami akan berupaya mempertahankan prestasi Indonesia pada SEA Games mendatang di Myanmar. Pembinaan atlet akan diperkuat agar prestasi atlet dapat bertahan," ujar Rita Subowo, Ketua KONI, di Palembang.

Menurut Rita, peluang untuk memperoleh emas sebanyak saat ini, lebih kecil. Pasalnya, hanya ada sekitar 20 hingga 25 cabang olahraga yang digelar pada SEA Games di Myanmar tahun 2013 . Sejumlah cabang unggulan Indonesia dimana atlet nasional berhasil menyapu bersih emas, juga tidak akan digelar di Myanmar.

Akan tetapi, pihaknya akan berupaya melobi pihak Myanmar untuk menggelar sejumlah pertandingan unggulan tersebut, seperti sepatu roda. "Kami akan coba melobi pihak Myanmar," lanjutnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com