Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mental Pemain SM Berada di Puncak

Kompas.com - 31/01/2010, 06:01 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Mental para pemain tim Satria Muda BritAma saat ini sedang berada di puncak tertinggi. Mereka tidak gentar menghadapi tim tangguh Singapore Slingers dalam semifinal ASEAN Basketball League, Minggu (31/1/10), di Singapore Indoor Stadium, Singapura.

"Ini sudah final four atau semifinal, pasti persiapan mental sudah matang. Apalagi, banyak sekali pendukung Indonesia di Singapura. Jadi, secara mental dan motivasi kami siap berperang. Main tandang tidak ada pengaruhnya bagi kami," kata Pelatih SM BritAma Fictor Roring, Sabtu, di Jakarta.

Satria Muda akan melawan Slingers hari ini di kandang Slingers. Karena perjalanan dari Indonesia ke Singapura sangat singkat dan mudah, kondisi fisik pemain relatif terjaga.

SM akan menurunkan starter Nakiea Miller, Alexander Hartman, Mario Wuysang, Christian "Dodo" Ronaldo Sitepu, dan Youbel Sondakh. Sisi pertahanan yang menjadi kelemahan tim SM akan lebih diperketat. "Selain defense yang ketat, kami akan memaksimalkan serangan cepat," ujar Ito, sapaan Fictor Roring.

Kesempatan akan selalu ada selama ada usaha dan kerja keras, begitu keyakinan para pemain SM. "Kami percaya diri karena kami pasti akan memberikan yang terbaik yang kami bisa," kata Dodo yang tingginya 2 meter itu.

Dodo yakin kesempatan untuk bersaing hingga juara masih tetap ada. "Tetapi, kami konsentrasi untuk game yang di depan mata dulu, enggak mikir jauh," katanya.

Di babak final four, SM yang di penyisihan berada di posisi ketiga (23 poin) harus melawan Slingers yang berada di posisi kedua (25 poin). Peringkat pertama Philippine Patriots (26 poin) akan bertemu peringkat keempat KL Dragons (21 poin). SM dan Slingers kembali akan bertemu tanggal 3 Februari 2010, kali ini di Indonesia. Jika kedudukan imbang 1-1, laga ketiga akan digelar di Singapura. (IVV)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com