Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Respons Positif Jelang Pertarungan ONE Championship di Surabaya

Kompas.com - 03/07/2017, 18:30 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com – Sambutan positif mengiringi pertunjukkan seni bela diri campuran (MMA) ONE Championship bertajuk ONE: Conquest Of Kings, yang akan berlangsung di GOR Kertajaya Arena, Surabaya, Jawa Timur, 29 Juli 2017.

Respons itu dilontarkan oleh atlet MMA terkemuka asal Indonesia, Sunoto, yang akan bertarung melawan Rocky Batolbatol (Filipina) dalam laga tiga ronde di kelas bantam.

Sunoto mengakui bahwa bertarung di hadapan para penonton Indonesia merupakan tawaran yang tak dapat ditolak.

"Ini akan menjadi pertarungan keempat saya pada gelaran ONE Championship di Indonesia. Saya memiliki catatan 6-3 sebagai seorang profesional, tetapi rekor saya 5-0 saat bertarung di Indonesia," kata Sunoto dalam rilis yang diterima KOMPAS.com.

"Saya percaya para penonton Indonesia dapat memberikan energi ekstra dan motivasi saat bertarung," ujar petarung yang memiliki julukan "The Terminator" itu.

Sunoto memiliki julukan "The Terminator" karena gaya bertarung yang agresif dan gigih saat menghadapi lawan.


Dengan pertumbuhan olahraga MMA yang terus meningkat di Indonesia, Sunoto optimistis memiliki karier yang cerah pada masa mendatang,

"Orang tua saya merasa yakin dengan olahraga MMA, karena bela diri ada di aliran darah kami melalui silat. Saya berpikir bahwa MMA akan berkembang di seluruh Asia Tenggara, dan tentunya di Indonesia," ujar Sunoto.

"Saya pikir ONE Championship memiliki banyak hal untuk membawa olahraga ini ke tingkat selanjutnya. ONE Championship adalah platform yang hebat untuk mengungkapkan bakat tersembunyi para kompetitor lokal ke seluruh dunia," kata Sunoto.

Selain partai antara Sunoto dan Rocky, ONE: Conquest Of Kings juga akan menyuguhkan laga Kairat Akhmetov (Kazakhstan) versus Adriano Moraes (Brasil) yang merupakan pertarungan utama.

ONE: Conquest Of Kings juga akan menampilkan aksi dua pesilat hebat Indonesia yakni Khamid Wichaksana dan Muchamad Fauzi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com