Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Valentino Rossi Belum Temukan Performa Terbaiknya

Kompas.com - 11/03/2017, 23:14 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Autosport

LOSAIL, KOMPAS.com - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengaku belum puas dengan performanya pada hari pertama tes pramusim ketiga MotoGP 2017 di Sirkuit Losail, Qatar, Jumat (10/3/2017).

Dalam sesi tersebut, Rossi menduduki posisi ketujuh tercepat dengan catatan waktu terbaik 1 menit 55,679 detik. Dia terpaut 0,860 detik dari Andrea Dovizioso (Ducati Team) yang menjadi pebalap tercepat.

"Motor saya tidak jelek, tetapi saya masih harus menemukan feeling yang baik, terutama saat masuk tikungan," kata Rossi yang dilansir AutoSport.com.

"Kami belum mencapai performa 100 persen karena saya tidak memiliki feeling yang tepat untuk memacu motor," tutur pria 38 tahun itu.

Rossi mengakui bahwa ada beberapa masalah lain yang dialaminya saat tes, salah satunya adalah persoalan ban yang terlalu lunak, serta kondisi lintasan.

"Saya juga merasa tidak sekuat seperti layaknya tahun lalu. Jadi, kami masih perlu mencari keseimbangan yang lebih baik,"

Catatan waktu Rossi pada hari pertama tes pramusim di Qatar tak lebih baik dari rekan setimnya, Maverick Vinales.

Vinales menutup sesi tersebut dengan menjadi pebalap kedua tercepat berkat catatan waktu terbaik 1 menit 55,179 detik.

Bahkan, Rossi juga kalah dari pebalap debutan yang memperkuat tim satelit Yamaha Tech3, Jonas Folger. Ia berada di urutan keenam dengan catatan waktu terbaik 1 menit 55,640 detik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com