Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Misteri Persiapan Ronda Rousey

Kompas.com - 30/12/2016, 17:50 WIB

LAS VEGAS, Kompas.com - Petarung puteri ternama, Ronda Rousey tetap menolak berbicara kepada media, namun mengisyaratkan dirinya telah siap menghadapi juara kelas bantam UFC asal Brasil, Amanda Nunes, Jumat (30/12/2016).

Dalam acara timbang badan, Kamis (Jumat WIB), Rousey tampil berbeda. Ia  tampil lebih berotot dibandingkan sebelum istirahat panjang setahun lalu. Setelah beraksi untuk sesi foto, Rousey langsung pergi meninggalkan T-Mobile Arena tanpa berbicara kepada media atau pun para penggemar yang sebagian besar mendukungnya.

Rousey (12-1 MMA, 6-1 UFC) akan menghadapi petarung Brasil, Amanda Nunes (13-4 MMA, 6-1 UFC) dalam pertarungan kelas bantam pada UFC 207 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Sabtu dinihari.

Rabu lalu, Rousey mengunggah foto dirinya saat ini di akun Instagram miliknya. Ia membandingkan penampilannya saat ini yang jauh lebih berotot dibandingkan gambarnya pada Februari 2015. Ia disebut-sebut menurunkan berat badan hingga 6 kilogram.

Melalui akun Instagram tersebut, Rousey menyuarakan antusiasmenya menghadapi Nunes. "Saya akan membuktikan kepada kalian semua besok," kata Rousey. "Tahun baru kali ini akan menjadi momen yang paling membahagiakan.'

Seorang pengamat MMA menyebut Rousey tampaknya menganggap penampilannya menghadapi Nunes merupakan pertarungan terpenting dalam karirnya. "Saat ini ia dalam kondisi terbaik. Ia sudah siap dan menganggap pertarungan ini sangat penting buat dirinya," seperti dikutip E!News.

Rousey merupakan petarung yang mendominasi arena tarung bebas sebelum ia secara mengejutkan dikalahkan Holly Holm di Australia pada November 2015. Setelah kekalahan tersebut ia menghilang  dari arena yang bahkan menimbulkan spekulasi bahwa dirinya sempat mengalami depresi.

Amanda Nunes sendiri tidak mau terpengaruh tindakan Rousey yang menghindari media. "Saya tidak tahu apa yang terjadi, tetapi dia bebas melakukan apa pun," kata Nunes. "Tidak ada yang tahu apa yang dilakukannya. Tetapi saya selalu siap."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com