Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora Fokus pada Cabang Olahraga Olimpiade

Kompas.com - 22/08/2016, 21:22 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi akan melakukan revitalisasi cabang-cabang olahraga yang berpotensi meraih medali dalam Olimpiade dengan memusatkan pelatihan nasional di Cibubur, Jakarta Timur.

"Kami akan memfokuskan penjenjangan kompetisi cabang-cabang olahraga, mulai dari PON Pelajar, PON Remaja, PON, SEA Games, Asian Games, hingga Olimpiade. Kami menyiapkan pemusatan pelatihan Olimpiade di Cibubur," kata Menpora Imam Nahrawi selepas rapat teknis penyambutan atlet peraih medali Olimpiade 2016 di Jakarta, Senin.

Menpora juga akan mengevaluasi prestasi kontingen Indonesia dalam Olimpiade Rio 2016 bersama Satlak Prima, Komite Olimpiade Indonesia, dan para pengurus cabang-cabang olahraga Olimpiade.

"Revitalisasi itu akan dimulai setelah penyelenggaraan PON XIX di Jawa Barat. Kami sedang menyiapkan regulasinya sehingga cabang-cabang olahraga non-Olimpiade akan masuk dalam Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat (Formi)," kata Menpora.

Sejumlah cabang olahraga yang akan menjalani pemusatan pelatihan nasional di Cibubur adalah angkat besi dan panahan mulai akhir 2016. Pada Olimpiade Rio De Janeiro lalu, cabang olahraga yang diikuti Indonesia adalah angkat besi, atletik, bulu tangkis, panahan, renang, dayung, dan sepeda BMX.

Pada Olimpiade masa lalu, Indonesia antara lain pernah meloloskan wakil di cabang anggar, menembak, tinju, layar, judo, tenis, tenis meja, dan sepak bola.

Selain revitalisasi cabang-cabang olahraga Olimpiade, Menpora juga akan mengevaluasi cabang-cabang olahraga andalan Indonesia yang tidak ikut dalam SEA Games 2017 di Malaysia.

"Mestinya KOI berkoordinasi secara detail dan terbuka dengan deputi prestasi ataupun Satlak Prima yang mengerti cabang-cabang olahraga unggulan Indonesia untuk meraih medali emas. Ini yang menjadi beban pikiran saya karena masyarakat nanti akan bertanya target emas dan peringkat Indonesia," kata Menpora.

Indonesia menempati peringkat ke-46 dari 205 negara peserta Olimpiade 2016 dengan meraih satu medali emas dan dua medali perak. Di antara negara-negara ASEAN, Indonesia berada di bawah Thailand yang menempati peringkat ke-35 dengan dua medali emas, dua perak, dan dua perunggu.

Sementara itu, dalam ajang SEA Games, Indonesia berada di peringkat kelima di bawah Thailand, Singapura, Vietnam, dan Malaysia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com