Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerja Keras Dua Pebalap Pertamina Campos Racing Tak Berakhir Manis

Kompas.com - 31/07/2016, 00:54 WIB

HOCKENHEIM, KOMPAS.com - Kerja keras dua pebalap Pertamina Campos Racing yang didukung Jagonya Ayam KFC Indonesia tak berakhir manis pada balapan pertama (feature race) GP2 Jerman di Hockenheimring, Sabtu (30/7/2016).

Muhammad Sean Gelael (Indonesia) yang mengawali balapan dari posisi start ke-20 sempat merangsek ke posisi ke-13. Namun, balapannya berakhir pada lap ke-9 setelah tertabrak Daniel De Jong (MP Motorsport) di tikungan 8.

"Tentu saya sangat kecewa karena sudah memulai balapan dengan bagus. Saya sudah berupaya tidak membuat kesalahan, tetapi justru mendapat hasil buruk karena kesalahan pebalap lain," ujar Sean.

Rekan satu tim Sean, Mitch Evans (Selandia Baru), sedang berada di zona poin ketika harus mengakhir balapan pada lap ke-15 karena mobilnya bermasalah dengan rem.

Evans memulai balapan dari posisi start ke-14. Pebalap 22 tahun ini menjalani balapan dengan baik. Setelah melakukan pit stop untuk mengganti ban, mobilnya mulai bermasalah.

Pada lap berikutnya, Evans harus kembali ke pit dan balapannya pun berakhir.

Balapan 38 putaran ini akhirnya dimenangi pebalap ART Grand Prix, Sergey Sirotkin.

Bagi pebalap Rusia tersebut, ini merupakan kemenangan keduanya musim ini setelah pekan lalu menjuarai balapan kedua (sprint race) GP2 Hongaria.

Pebalap Trident Racing, Luca Ghiotto (Italia) finis di urutan kedua. Pierre Gasly (Prema Racing) melengkapi podium dengan finis di urutan ketiga.

Dengan hasil ini, Gasly tetap mempertahankan posisinya di puncak klasemen pebalap dengan 122 poin.

Sementara itu, pebalap Prema Racing yang didukung Jagonya Ayam, Antonio Giovinazzi (Italia), finis di posisi ke-9 dan meraih dua angka.

Giovinazzi kini tergeser ke peringkat ketiga klasemen, terlewati Sirotkin yang naik ke posisi kedua dengan perolehan 101 poin.

Balapan kedua (sprint race) akan berlangsung Minggu (31/7/2016) mulai pukul 10.25 waktu setempat (15.25 WIB).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com