Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hamilton Belum Tertandingi pada Sesi Latihan GP Inggris

Kompas.com - 09/07/2016, 17:16 WIB

SILVERSTONE, KOMPAS.com - Pebalap Mercedes asal Inggris, Lewis Hamilton, menyapu bersih tiga sesi latihan GP Inggris yang berlangsung di Sirkuit Silverstone.

Pada sesi latihan ketiga yang berlangsung Sabtu (8/7/2016), pebalap 31 tahun tersebut menjadi yang tercepat dengan putaran terbaik 1 menit 30,904 detik.

Dia juga menjadi yang tercepat pada sesi latihan pertama dan kedua yang berlangsung Jumat (7/7/2016).

Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, menutup sesi dengan berada di urutan ke-20. Rekan satu timnya, Pascal Wehrlein (Jerman) berada di urutan ke-22.

Mereka berada di posisi kedua dan ketiga pada daftar pencatat speed trap. Mereka hanya kalah cepat dari Sebastian Vettel (Ferrari).

Sesi ini dimulai dengan lintasan yang lembab. "Jelas masih belum siap untuk ban slick," kata Max Verstappen (Red Bull Racing) pada awal sesi.

Sekitar 15 menit sesi berjalan, lintasan sudah mulai mengering dan beberapa pebalap turun dengan ban slick.

Setengah sesi berjalan, Vettel memimpin dengan catatan 1 menit 33,203 detik. Rekan satu timnya, Kimi Raikkonen, berada di urutan kedua.

Duo Mercedes lalu menggeser mereka. Hamilton naik ke posisi tercepat berkat putaran 1 menit 31,286 detik. Nico Rosberg menyusul di urutan kedua dengan selisih 0,045 detik.

Insiden terjadi ketika mobil Felipe Nasr (Sauber) melintir di tikungan 10 atau Club. Tak lama berselang, rekan satu timnya, Marcus Ercisson, juga mengalami insiden.

Mobil Ericsson melintir saat melewati tikungan 7 atau Stowe lalu menabrak pembatas dengan keras. Mobilnya rusak cukup berat dan bendera merah berkibar.

Ericsson bisa keluar dari mobil dan langsung menjalani pengecekan dari tim medis.

Sesi kembali dilanjutkan dengan waktu tersisa 5 menit. Beberapa pebalap sudah bersiap di pit lane sebelum lampu hijau menyala.

Hujan rintik mulai turun dan lintasan menjadi lempab. Para pebalap masih memakai ban berkompon soft (strip kuning).

Sesi memasuki menit terakhir ketika Rosberg naik ke posisi tercepat setelah menyelesaikan putaran dalam 1 menit 30,967 detik.

Namun, hanya sesaat kemudian, Hamilton kembali jadi penguasa berkat putaran 1 menit 30, 904 detik. Catatan Hamilton ini bertahan sebagai yang tercepat hingga sesi 60 menit ini berakhir.

Para pebalap punya waktu dua jam untuk mempersiapkan diri sebelum bersaing pada sesi kualifikasi yang akan dimulai pada pukul 13.00 waktu setempat (19.00 WIB).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

Sports
Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Sports
Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Liga Indonesia
Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com