Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rafid Topan Raih Poin Pertama pada Moto2 European Championship

Kompas.com - 12/06/2016, 16:54 WIB

CATALUNYA, KOMPAS.com - Pebalap Indonesia, Rafid Topan Sucipto, finis di urutan ke-14 pada balapan CEV International Championship kelas Moto2 European Championship di Sirkuit de Barcelona-Catalunya, Minggu (12/6/2016).

Bagi Topan, ini merupakan balapan perdananya pada CEV International Championship 2016. Dia belum turun pada dua seri sebelumnya di Valencia dan Aragon.

Topan merupakan salah satu dari lima pebalap Superstock 600 yang ikut nomor ini. Dengan Honda CBR, paket motor Topan memang kalah dibanding pebalap lain.

Namun, pebalap Chronos Corse tersebut tak menyerah. Dia berhasil bertahan dan akhirnya finis di urutan ke-14.

ISTIMEWA Hasil balapan Moto2 European Championship di Sirkuit de Barcelona-Catalunya, Minggu (12/6/2016).

Pebalap Indonesia lainya, Dimas Ekky Pratama, tidak bisa menyelesaikan balapan. Dimas terjatuh pada lap pertama setelah kehilangan kendali motor.

Dia masih bisa melanjutkan balapan, tetapi kemudian masuk pit. Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) tersebut menyelesaikan 4 putaran dari 17 lap balapan.

Pebalap Promoto Sport, Ricard Cardus, berhasil finis di urutan pertama. Eric Granado Santos dari tim Promoracing menyusul finis di urutan kedua.

Tetsuta Nagashima dari tim Ajo Motorsport Academy melengkapi podium dengan finis di urutan ketiga.

Para pebalap Moto2 European Championship akan menjalani race kedua hari ini pada pukul 14.00 waktu setempat (19.00 WIB).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com