Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaftaran Maybank Bali Marathon 2016 Siap Dibuka

Kompas.com - 13/04/2016, 16:23 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Maybank Indonesia Tbk (Maybank Indonesia) akan membuka pendaftaran resmi bagi peserta Maybank BII Marathon (MBM) tahun ini pada 15 April 2016.

Lomba akan diselenggarakan pada 28 Agustus 2016. Panitia kembali memberlakukan pendaftaran secara online melalui situs www.balimarathon.com.

Para peserta baik dari dalam maupun luar negeri juga bisa memantau informasi dan perkembangan event dari hari ke hari serta melihat hasil lomba melalui situs tersebut.

Dalam pendaftaran berlaku prinsip first come first served, artinya peserta yang lebih cepat mendaftar memiliki peluang untuk terdaftar dan mendapatkan kesempatan berlomba.

Kategori yang diperlombakan meliputi kategori full-marathon (42,197 km), half-marathon (21,0975 km), 10K, dan lomba lari anak (children sprint).

"MBM 2016 memproyeksikan penambahan slot peserta 25% dari jumlah peserta tahun lalu yang jumlahnya sekitar 5 ribu peserta," Eri Budiono, Project Director Maybank Bali Marathon

"Besar harapan kami ini akan memberikan kesempatan yang lebih baik kepada para calon peserta yang memiliki animo tinggi untuk mengikuti MBM 2016," kata Eri menambahkan.

Penambahan slot ini juga disertai dengan kesiapan infrastruktur untuk tetap menjaga dan memastikan kualitas, keamanan, dan kenyamanan lomba.”

Maybank Indonesia memberikan apresiasi kepada nasabah pemegang kartu kredit Maybank dengan membuka pendaftaran lebih awal dan harga khusus.

Penawaran harga khusus ini akan berlangsung hingga 24 Juli 2016 atau lebih cepat jika seluruh slot telah habis.

Periode early bird dimulai sejak pendaftaran dibuka dan berakhir pada 1 Mei 2016 pukul 23.59 WIB. Pendaftaran ditutup 24 Juli 2016 atau lebih cepat jika seluruh slot publik telah habis.

Informasi terkini tentang Maybank Bali Marathon 2016 dapat diakses secara lengkap melalui situs www.balimarathon.com, facebook www.facebook.com/BaliMarathon, dan Twitter @BaliMarathon.

Masyarakat dapat bertanya dan berdiskusi tentang Maybank Bali Marathon melalui media tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com