Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rio Haryanto Bicara soal Bendera dan "Driver of the Day"

Kompas.com - 02/04/2016, 15:20 WIB
Pipit Puspita Rini

Penulis

Sumber JUARA

BAHRAIN, KOMPAS.com — Pebalap Formula 1 asal Indonesia, Rio Haryanto, berharap tidak akan ada kesalahan lagi dalam tampilan grid di televisi pada balapan GP Bahrain di Sirkuit Internasional Bahrain, Minggu (3/4/2016).

Pada seri pertama di Australia, dua pekan lalu, bendera Merah Putih tidak terpasang saat foto Rio yang berada di grid ke-21 ditampilkan.

Hal ini menjadi kontroversi karena bendera 21 pebalap lain muncul saat foto mereka ditampilkan pada pengumuman starting grid tersebut.

"Saya tidak tahu apa yang terjadi, sejujurnya," kata pebalap Manor Racing itu dalam wawancara dengan Motorsport.com di Bahrain.

"Semoga, itu tidak terjadi lagi ke depannya. Saya menyesali kejadian tersebut. Tidak ada yang bisa kami lakukan. Semoga kali ini mereka menemukan bendera (Indonesia)," ucapnya menambahkan.

Rio juga ditanya tentang kontroversi seputar pemilihan "Driver of the Day". Pada seri pertama di Australia, pebalap Haas asal Perancis, Romain Grosjain, terpilih sebagai pemenang.

Hasil tersebut memunculkan protes panjang, terutama dari pendukung di Indonesia karena berdasarkan jumlah polling, Rio seharusnya berada di urutan teratas dan memenangi kategori ini.

Namun, pada saat-saat terakhir, Formula 1 mengubah aturan polling. Mereka mengeluarkan pernyataan bahwa atas dasar keadilan, suara yang diindikasi berasal dari pemilih yang sama tidak dihitung.

Rio mengaku sedikit terkejut bahwa namanya tidak berada di posisi teratas, apalagi dengan fakta bahwa dia memiliki pendukung yang sangat banyak dari Indonesia.

"Saya tidak punya catatan hasilnya, tetapi saya berpikir akan menang, lalu pada hari berikutnya hasilnya sangat berbeda. Namun, tidak ada yang bisa kami lakukan. Ini adalah keputusan manajemen Formula 1," kata Rio.

 

Pada akhirnya, Rio tetap bisa berbangga karena memiliki pendukung yang sangat banyak. Bahkan, ketika masih membalap di GP2 Series, dia selalu unggul dalam pemilihan desain mobil atau helm terbaik.

Rio menjelaskan bahwa pemilihan Driver of the Day adalah soal pebalap mana yang mendapat dukungan paling banyak dari fans, tidak berdasarkan hasil balapan di lintasan.

"Itu semua tergantung fans. Mereka yang memilih. Saya sangat bersyukur. Hal ini berarti bahwa mereka sangat mendukung saya, meskipun ketika saya tidak meraih hasil luar biasa saat balapan. Mereka tetap menjadi fans yang setia," ujar pebalap kelahiran Solo tersebut.

Rio menyelesaikan sesi latihan hari pertama GP Bahrain dengan berada di urutan ke-22 atau terakhir dalam daftar pencatat waktu tercepat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com