Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Senangnya Berfoto Bersama dan Menjabat Tangan Valentino Rossi

Kompas.com - 26/01/2016, 12:40 WIB
NUSA DUA, KOMPAS.com — Sekitar 35 penggemar terpilih untuk bertemu bintang MotoGP, Valentino Rossi, dalam acara meet and greet di Hotel Mulia, Nusa Dua, Bali, Selasa (26/1/2016).

Mereka adalah konsumen dan komunitas pemakai motor Yamaha yang beruntung terpilih melalui undian di Direct Distribution System (DDS) Bali. Undian baru dilakukan pada Senin (25/1/2016).

Para penggemar beruntung ini berkesempatan menjabat tangan Rossi, berfoto bersama, dan mendapatkan tanda tangan pebalap Movistar Yamaha tersebut.

"Tadi deg-degan juga. Ya gimana, ketemu juara dunia sembilan kali! Semalam sampai enggak bisa tidur," kata Gst A Ayu Tri Widiantini, salah satu penggemar, setelah bertemu Rossi.

PIPIT PUSPITA RINI/KOMPAS.COM Pebalap Movistar Yamaha asal Italia, Valentino Rossi, menandatangani kaus salah satu penggemar yang hadir pada acara meet and greet di Hotel Mulia, Nusa Dua, Bali, Selasa (26/1/2016).

"Saya bahkan sudah menyiapkan merchandise buat ditandatangani Rossi," kata Laurencius Novena Krisna Sampurna, penggemar Rossi lainnya.

Mereka juga sepakat bahwa waktu untuk bertemu Rossi terlalu singkat. "Dikasih waktunya kurang lama. Pinginnya bisa foto sendiri-sendiri," kata Janti Eka Sari Dewi, tak bisa menyembunyikan rasa senangnya.

Para penggemar ini juga berharap Rossi bisa meraih hasil bagus pada MotoGP 2016.

"Semoga dia bisa dapat gelar juara dunia yang ke-10," kata Ayu.

PIPIT PUSPITA RINI/KOMPAS.COM Para penggemar Valentino Rossi berpose bersama setelah mendapatkan tanda tangan pebalap Movistar Yamaha tersebut pada acara meet and greet di Hotel Mulia, Nusa Dua, Bali, Selasa (26/1/2016).

"Saya optimistis dia bisa juara lagi. Pebalapnya saja optimistis. Rossi adalah pebalap yang enggak pernah menyerah," ujar Janti menambahkan.

Acara meet and greet dengan Rossi sedikit berubah dari rencana semula. Awalnya, Rossi diagendakan memacu motor bersama para komunitas pengendara motor Yamaha dari Nusa Dua ke Dream Land. Acara tersebut dibatalkan karena beberapa hal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

Sports
Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Sports
Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Liga Indonesia
Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com