Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sean Gelael Bertekad Bangkit

Kompas.com - 23/11/2015, 18:12 WIB
Latief

Penulis

SAKHIR, KOMPAS.com – Sean Gelael, pebalap Indonesia yang memperkuat tim Jagonya Ayam with Carlin, bertekad bangkit, menyusul hasil kurang memuaskan yang diraihnya pada balapan kedua GP2 di Sirkuit Internasional Bahrain, Sabtu (21/11/2015) lalu.

"Aku sudah melupakan apa yang terjadi di balapan pertama. Kini saatnya bersiap menghadapi sprint race dan berusaha tampil lebih baik," ujar pebalap berusia 19 tahun itu.

Sebelumnya, pada sesi balapan pertama future race yang berlangsung Jumat (20/11/2015) lalu, mesin mobil Sean tiba-tiba mati (stall) saat hendak start. Akibatnya, ia tertinggal 40 detik dari para pesaing di balapan yang berlangsung sebanyak 32 putaran itu.

Namun, Sean tak kehilangan daya juang. Meskipun berada di posisi paling belakang, ia  berhasil mempertajam catatan waktunya di setiap sektor hingga akhirnya mampu membukukan torehan terbaik 1 menit 46,608 detik pada lap ke-14.

Sejak itu, putra mantan pereli nasional Ricardo Gelael itu tampil konsisten dan cukup solid melahap lintasan sepanjang 5,412 kilometer yang memiliki 15 tikungan. Perjuangan keras itu membawa Sean finis di urutan ke-23 atau setingkat lebih dari posisinya saat start.

Sementara itu, pada seri kedua sprint race GP2 di Sirkuit Internasional Bahrain, Sabtu (21/11/2015), pebalap tim Jagonya Ayam with Carlin itu berhasil menuntaskan lomba di posisi ke-15. Ini merupakan finish terbaik sejak Sean mengikuti ajang GP2 pertengahan musim ini.

Di sirkuit sepanjang 5,412 kilometer itu Sean melahap 23 putaran dalam waktu 43 menit 40,073 detik. Padahal, Sean mengawalinya dari posisi ke-23. Namun, meski jauh di belakang, Sean berhasil mengalahkan sejumlah lawannya yang lebih berpengalaman, antara lain Arthur Pic (Perancis) dan Sergio Canamasas (Spanyol).

Lawan berpengalaman

Perlombaan GP2 dikenal sangat kompetitif dan tidak mudah ditaklukkan, terutama bagi Sean yang sebelumnya lebih banyak berkiprah di ajang Formula Renault 3.5 World Series. Oliver Rowland, asal Inggris, yang merupakan juara World Series tahun ini, tercatat hanya mencapai finish di peringkat ke-22 bersama tim Status Grand Prix.

Bisa dikatakan, balapan di Bahrain merupakan penampilan perdana Sean yang memulai karier di ajang single seater tiga tahun lalu. Penampilannya pada balapan pertama tersebut diharapkan mampu menjadi modal untuk meraih hasil lebih baik dan bangkit kembali dengan prestasi lainnya di depan mata.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai sepak terjang Sean Gelael di ajang World Series by Renault, GP2 dan Formula 3 serta update-update lainnya dari Sean, silahkan follow akun Twitter resmi Sean Gelael di @IDSeanGP dan fan page Facebook resmi Sean Gelael di  https://www.facebook.com/IDSeanGP serta www.sean-gelael.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com